Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Humas Ditjen Perhubungan Laut: Kapal Tanker Terbakar di Pelabuhan Belawan Saat Tengah Perawatan

Pemadaman juga dilakukan dari sisi Laut kapal patroli KPLP KN. 5205 sudah berada di sekitar kejadian untuk mengamankan sisi laut.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Humas Ditjen Perhubungan Laut: Kapal Tanker Terbakar di Pelabuhan Belawan Saat Tengah Perawatan
Istimewa
Kapal Tanker terbakar di Pelabuhan Belawan, Senin (11/5/2020) pagi. 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kebakaran kapal tanker Docking di Belawan pada Senin (11/5/2020) pagi, terjadi saat perawatan berlangsung.

Pasca peristiwa tersebut, Kementerian Perhubungan cq, Direktorat Jenderal Perhubungan Laut memberikan konfirmasi, bahwa kebakaran di galangan kapal milik PT Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan - Medan Sumatera Utara pada hari ini sekitar pukul 08.00 WIB, saat melaksanakan perawatan.

"Benar telah terjadi kebakaran kapal MT JAG LEELA yang sedang melakukan perawatan atau docking di galangan kapal milik PT Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan - Medan yang berlokasi dan berjarak kurang lebih 1-2 kilometer dari kantor Distrik Navigasi Kelas I Belawan," jelas Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP), Ahmad di Jakarta, Senin (11/5/2020).

Baca: Update Corona Indonesia: 5 Wilayah Penambahan Kasus Positif Terbanyak, DKI Jakarta Urutan Perama

Penjelasan dikeluarkan Ditjen perhubungan laut tertuang dalam Nomor : HMS.180/V/DJPL-2020

Hingga saat ini, proses pemadaman api sedang berlangsung yang dilakukan oleh unsur-unsur maritim seperti Otoritas Pelabuhan Utama Belawan, Syahbandar Utama Belawan, PT Pelindo I Belawan, Dinas Pemadam Kebakaran Belawan yang mengerahkan enam unit mobil pemadam, dan Polairud Belawan.

Kapal tanker yang sedang melakukan perawatan terbakar di galangan kapal Belawan, Medan, Sumatera Utara, Senin (11/5/2020)
Kapal tanker yang sedang melakukan perawatan terbakar di galangan kapal Belawan, Medan, Sumatera Utara, Senin (11/5/2020) (dok Kemenhub)

Tidak hanya itu, pemadaman juga dilakukan dari sisi Laut kapal patroli KPLP KN. 5205 sudah berada di sekitar kejadian untuk mengamankan sisi laut dengan jarak sekitar 200 m dari lokasi.

Informasi yang berhasil didapat, ada tiga unit kapal terlibat dalam kegiatan pemadaman dari sisi laut.

BERITA REKOMENDASI

Kapal-kapal tersebut adalah milik Pelindo I dan PT Waruna.

Baca: Ramai Komentar Nikita Mirzani, Papa Angkat Makin Ungkap Kisah Kelam Syahrini: Dia Tidak Sesuci Itu

"Hingga saat ini, tim SAR masih terus berupaya dan melakukan pengecekan terkait apakah adanya jatuh korban pascakebakaran yang terjadi. Kami anakn segera kami update informasinya," kata Ahmad.

Sebelumnya diberitakan, satu unit kapal tanker terbakar di Pelabuhan Belawan, Senin (11/5/2020) pagi.

Pantauan Tribun, api sudah melahap hampir seluruh bagian kapal. Asap hitam sudah membungbung tinggi di atas laut.

Saat dikonfirmasi, Komandan Regu Damkar UPT Wilayah IV Belawan, Sadakata Ginting membenarkan adanya kebakaran dan sedang proses pemadaman.


"Benar ada kebakaran di Pelabuhan Belawan, lagi proses pemadaman dan belum mati apinya. Informasi setengah 9 pagi tadi mulai terbakar," tuturnya kepada Tribun.

Kapal tanker dilahap si jago merah di Pelabuhan Belawan, Senin (11/5/2020) pagi.
Kapal tanker dilahap si jago merah di Pelabuhan Belawan, Senin (11/5/2020) pagi. (HO/Tribun Medan)

Sadakata menyebutkan kapal tersebut berjenis kapal tanker dan sudah hampir hangus seluruhnya.

Halaman
123
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas