Pelajar Bunuh Pacar setelah Bersetubuh karena Cemburu, Leher Korban Dijerat Lalu Dimasukkan Karung
Seorang pelajar di Bandung tega membunuh pacarnya setelah berhubungan badan layaknya suami istri karena terbakar api cemburu.
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pelajar di Bandung tega membunuh pacarnya gara-gara korban punya pria lain,
Pelaku terbakar api cemburu setelah melihat korban mengunggah foto selingkuhannya di media sosial.
Pembunuhan dilakukan pelaku setelah berhubungan badan dengan korban.
Menurut Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan, kasus tersebut terungkap berawal dari adanya laporan tentang adanya pembunuhan yang dilakukan oleh anak berhadapan dengan hukum (ABH).
"Yang jadi korbannya anak juga, kami tak bisa sebutkan identitasnya," ujar Hendra Kurniawan, di Mapolresta Bandung, yang berada di Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (6/8/2020).
Baca: Stres Pikirkan Biaya Resepsi, Calon Mempelai Pria di Sumatera Bunuh Diri Jelang Pernikahan
Baca: Suami Istri Lansia di Tanjung Priok Ditemukan Meninggal dalam Rumah, Dipastikan Bukan Bunuh Diri
Baca: Kenal dengan Korban, Identitas Pelaku Pembunuhan di Apartemen Margonda Depok Diketahui saat Olah TKP
Hendra mengatakan, pelaku dan korban ini memiliki hubungan, mereka berpacaran.
Keduanya masih sekolah usianya 17 tahun.
"Ternyata korban ini, perempuan, memiliki pacar lain pada saat itu," kata Hendra.
Hendra mengatakan, Rabu 5 Agustus sekitar pukul 17.00 WIB korban mendatangi pelaku ke kontrakannya yang berada di Rancaekek.
"Kemudian melakukan hubungan badan, setelah itu pelaku merasa cemburu karena korban ini memiliki pacar lain yang (fotonya) diupload di medsos. Atas dasar itu secara spontan pelaku menemukan tali, dijerat lehernya (korban)," ujarnya.
"Lalu dimasukkan ke dalam karung dan ditinggal pergi dari rumah (kontrakan) tersebut," katanya.
Menurut Hendra, setelah berkomunikasi dengan ibunya, pelaku menyerahkan diri ke Polsek Rancaekek.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul "Terbakar Api Cemburu, Pelajar di Bandung Bunuh Kekasihnya Setelah Berhubungan Intim"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.