Viral, Seorang Nenek Penjual Mangga di Bali Dibayar Pakai Uang Palsu: Polisi Buru Pelaku
Seorang nenek penjual mangga di Jalan Surapati, Singaraja, Buleleng, Bali, dibayar menggunakan uang mainan.
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, BALI - Seorang nenek penjual mangga di Jalan Surapati, Singaraja, Buleleng, Bali, dibayar menggunakan uang mainan.
Foto yang memperlihatkan nenek tersebut memegang uang mainan pun viral di media sosial.
Dilansir dari Kompas.com, dalam unggahan akun Instagram @info_singaraja, terlihat nenek yang bernama Made Taman (80) itu memegang uang mainan yang mirip pecahan Rp 50.000.
Kasubag Humas Polres Buleleng Iptu Gede Sumarjaya mengatakan, meski tak ada laporan, polisi tetap menyelidiki kasus dugaan penipuan tersebut.
"Kami sedang mencari siapa orang yang melakukan ini," kata Sumarjaya saat dihubungi, Selasa (25/8/2020).
Baca: Gunakan Uang Palsu Untuk Bayar Honor TPK, Perangkat Desa di Sambas Dibekuk Polisi
Sumarjaya mengatakan, polisi telah meminta keterangan Made Taman terkait kasus dugaan penipuan itu.
"Korban hanya di-interview oleh tim lidik," kata dia.
Berdasarkan keterangan korban, insiden itu bermula dari seorang pembeli yang membeli mangga yang dijual Made Taman.
Saat menerima uang, Made Taman tak memperhatikan secara saksama.
Ketika pembeli meminta uang kembalian, Made Taman langsung memberikannya.
"Begitu belanja dikasih uang ini (mainan), minta kembalian dikasih lah," kata Sumarjaya.
Made Taman baru mengecek uang yang didapatkannya itu saat pembeli pergi.
"Setelah itu (diperiksa) kok uang mainan, jadi orangnya sudah enggak ada," kata dia.
Sebelumnya diberitakan, seorang nenek bernama Made Taman (80), penjual mangga di Jalan Surapati, Singaraja, Buleleng, Bali menjadi korban penipuan, Senin (24/8/2020).
Ia melayani seorang pembeli yang menggunakan uang mainan. Kasus penipuan ini viral di sejumlah media sosial di Bali.
Seperti yang diunggah akun Instagram @info_singaraja.
Dalam unggahan itu, terlihat foto Made Taman memegang uang mainan yang mirip pecahan Rp 50.000.
Berdasarkan keterangan di unggahan tersebut, seorang wanita membeli mangga yang dijual Made Taman seharga Rp 5.000.
Pembeli itu memberikan uang mainan yang mirip dengan pecahan Rp 50.000.
Karena tak sadar, Made Taman memberikan uang kembalian sebesar Rp 45.000.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Nenek Penjual Mangga Dibayar Uang Mainan 50.000, Polisi Cari Pelaku"