Kasus Pencurian Bermodus Letakan Bangkai Tikus di Bojonggede, Polisi: Pelakunya Pura-pura
Kepolisian masih terus menyelidik kasus pencurian bermodus menyimpan bangkai tikus di depan rumah korbannya.
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Kepolisian masih terus menyelidik kasus pencurian bermodus menyimpan bangkai tikus di depan rumah korbannya di Kampung Pulo, Desa Kedung Waringin, Bojonggede, Bogor, Jawa Barat.
Kapolsek Bojonggede Kompol Supriyadi mengaku pihaknya masih kesulitan dalam proses penyelidikan lantaran pelaku yang berinisial RZ kurang koorporatif saat menjalani pemeriksaan.
Baca: Disidak Wali Kota Bima Arya, Pembeli Siomay dan Es Sekoteng di Bogor Permai Membubarkan Diri
"Orangnya pura-pura, tidak ngakuin juga masih ribet itu. Lanjutnya, kasus tersebut masih dalam percobaan pencurian sehingga perlu penyelidikan lebih lanjut," ujarnya, Minggu (20/9/2020).
Lebih lanjut, Supriyadi menegaskanterkait modus pelaku yang meletakkan bangkai tikus di depan rumah korban juga masih di dalam proses pendalaman.
Baca: Kronologi Ketua KPU RI Positif Covid-19: Lakukan Swab Tes saat Hendak Hadiri Rapat di Istana Bogor
"Itu kan harus bisa dibuktikan, namanya kejahatan harus ada faktanya, cerita orang-orang dengan hasil BAP bisa berbeda. Kita tak mau sewenang-wenang menahan orang," ungkapnya.
Pengakuan korban
RZ pelaku pencurian di rumah warga Kampung Pulo, Desa Kedung Waringin, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, melakukan hal tak wajar saat aksinya.
Pelaku sengaja meletakan bangkai tikus di depan rumah korbannya.
Nia seorang korbannya menceritakan saat rumahnya dibobol maling.
Nia menjelaskan bahwa rumahnya dibobol sekitar pukul 04.00 WIB, Jumat (18/9/2020).
Baca: Terekam CCTV, Pencuri Sepeda Motor Bawa Anak dan Istri Beraksi di Kenjeran Surabaya
Dia bercerita bahwa pelaku pencurian yang saat ini telah diamankan di Mapolsek Bojongede bernama RZ, melakukan aksinya yang tidak lazim.
"Dia meletakkan bangkai tikus banyak banget di depan pintu. Saya tidak tahu maksudnya apa," ujar Nia.
Lebih lanjut, Nia membeberkan bahwa dalam peristiwa pencurian tersebut, dirinya mengalami kehilangan barang berharga berupa HP jenis Vivo.
Baca: Pencuri di Banyuasin Hanya Kenakan Celana Dalam Saat Ditangkap Warga