Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Video Prank Guru saat Ulang Tahun, Diawali dengan Perkelahian dan Berakhir Tangis Kebahagian

Video yang memperlihatkan sekelompok murid di sebuah sekolah yang akan memberikan kejutan kepada guru wali kelasnya viral di media sosial.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in VIRAL Video Prank Guru saat Ulang Tahun, Diawali dengan Perkelahian dan Berakhir Tangis Kebahagian
https://www.tiktok.com/@nailasyy
Viral Video Prank Guru saat Ulang Tahun, Diawali dengan Perkelahian dan Berakhir Tangis Kebahagian 

TRIBUNNEWS.COM - Video yang memperlihatkan sekelompok murid di sebuah sekolah yang akan memberikan kejutan kepada guru wali kelasnya viral di media sosial.

Video tersebut diketahui pertama kali dibagikan oleh akun TikTok @nailasyy sekitar tiga hari yang lalu.

Sedangkan konsep kejutan itu dikemas berupa prank perkelahian yang akan dilakukan oleh murid laki-laki.

Sedangkan murid lainnya bertugas memanaskan suasana dan mempersiapkan kejutan berupa kue ulang tahun.

Baca: Rumahnya Sempat Viral Disebut Pindah Tempat dalam Semalam, Kini Giman Curhat Beli Semen Tak Mampu

Baca: Video Pisah Sambut Kapolsek di Jawa Timur Viral, Terlihat Anggota Polisi Joget Dangdut saat Pandemi

Hingga Senin (5/10/2020), video prank guru wali kelas ini telah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali dan menuai komentar beragam dari warganet lainnya.

@eyoStafJinhit: Ya ampun ibu sampai terharu begitu, keren banget kelasnya.

@Vinka Violinist: Gemes banget ikutan terharu.

BERITA REKOMENDASI

@Dimas: Lah aku kok nangis?

@Zara: Woi seru banget dah.

@Kaye: Teman gua nggak bisa diajak beginian, udahlah.

Baca: Abaikan Protokol Kesehatan, Pesta Pernikahannya Viral, Perwira Polri Ini Pasrah Dicopot dari Jabatan

Baca: Tukang Sate Cantik di Lembang Mendadak Viral, Beberapa Kali Didatangi Artis

Kepada Tribunnews, pemilik video, Naila Syarafina membagikan cerita di balik prank tersebut.

Ia mengaku video direkam pada tahun lalu, tepatnya pada 7 November 2019 di Global Islamic School, Condet, Kramat Jati, Kota Jakarta Timur.


"Videonya diupload di TikTok pada tanggal 2 oktober 2020," katanya, Senin (5/20/2020).

Grand Finalist StarTeen 2017 ini melanjutkan ceritanya, untuk ide prank sendiri merupakan kesepatan dari murid satu kelas.

Sedangkan untuk menjalankan prank tersebut melibatkan kelas yang lain.

"Melibatkan satu kelas kita yaitu 23 orang kurang lebih. Kita juga beli kue lalu berkerja sama dengan adik kelas yang pura-pura berantem," imbuh Naila.

Baca: VIRAL Kisah Kpopers Dihina Tidak akan Kaya, Akhirnya Tunjukkan Bukti Hasilkan Puluhan Juta dari Kpop

Baca: Viral Kakak Beradik di Indramayu Punya Jumlah Jari Tak Biasa, Ada 12 Jari Kaki dan 12 Jari Tangan

Baca: Viral Video Pria di Indramayu Coba Bunuh Diri, Nekat Loncat ke Sungai dari Atas Jembatan

Video TikTok milik naila
Video TikTok milik naila (https://www.tiktok.com/@nailasyy)

Naila menyebut prank berjalan lancar sesuai dengan rencana.

"Perasaan beliau awal-awal shock, kaget. Lalu terharu saat mendapat kejutan. Beliau senang sekali," kata dia.

Murid kelas 12 ini mengatakan, kegiatan memberikan kejutan kepada guru yang sedang berulang tahun bukanlah yang pertama kali.

Sewaktu duduk di kelas 10, Naila dan kawan-kawan juga melakukan hal yang sama.

"Sebenarnya waktu kelas 10 dan 11 selalu melakukan surprise kepada wali kelas, tetapi bukan guru yang sama. Karena wali kelas yang berbeda-beda setiap tahunnya."

"Pada saat kelas 12 ini lah yang sangat berkesan dan tidak menyangka bisa viral seperti sekarang ini," urainya.

Terakhir Naila berpesan untuk jangan menyia-nyiakan kesempatan untuk berbuat baik kepada guru-guru di sekolah.

"Jangan sia-siakan kesempatan apa pun. Sayangi guru dan bisa seru-seruan sama teman-teman, karena tidak akan terulang kembali," tandasnya.

Baca: Ikut Viral Bareng Tarik Sis Semongko, Anggun Pramudita Sebut Pernah Nyanyi Dibayar Rp 10 Ribu

Baca: VIRAL Video Suami Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Pernikahan, Ternyata Istri Sempat Dibuat Kesal

Baca: Viral Video TikTok Pria di Bandung Berhasil Keluar dari Dunia LGBT, Ini Cerita Perjuangannya

 (Tribunnews.com/Endra Kurniawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas