Mengaku sedang Mencari Sandal Jepit, Pemuda Keterbelakangan Mental Tercebur Sumur Sedalam 30 Meter
Seorang pemuda keterbelakangan mental bernama Bowo Triantoro (20) tercebur sumur.
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pemuda keterbelakangan mental bernama Bowo Triantoro (20) tercebur sumur.
Warga sempat melihat ia mondar-mandir di dekat sumur.
Namun, saat ditanya, Bowo mengatakan dirinya sedang mencari sandal jepit.
Bowo tercebur ke sumur sedalam 30 meter di Jalan Saputan Barat, Jomblang, Candisari, Kota Semarang, Kamis (29/10/2020) sekira pukul 11.30 WIB.
Saksi mata, Tumirah (64) menuturkan, pertama kali mengetahui Bowo masuk ke sumur lantaran mendengar suara tercebur dan suara minta tolong.
Dia lantas mendatangi sumur di rumah milik Narto yang menjadi sumber suara.
"Saya tengok ke dalam sumur melihat Bowo sudah di dalam sumur.
Saya panik lalu bilang ke anak di rumah," ujarnya kepada Tribunjateng.com.
Menurutnya, kronologi Bowo tercebur bermula saat mondar-mandir di pabrik tahu dekat rumah Narto.
Baca juga: Pemuda 20 Tahun yang Alami Keterbelakangan Mental Tercebur Sumur, sang Ibu Sampai Histeris
Baca juga: Perempuan 54 Tahun Tewas setelah Tercebur Sumur Sedalam 15 Meter, Ditemukan sang Anak
Pekerja di pabrik tahu tidak curiga lantaran Bowo dikenal pemuda keterbelakangan mental.
Namun ketika ditanya seorang pekerja di tempat tersebut, Bowo mengaku sedang mencari sandal jepitnya.
"Jadi ketika tercebur tidak ada pekerja yang tahu sebab sedang pada istirahat," katanya.
Pengamatan Tribunjateng.com, Bowo masuk kedalam sumur sedalam 30 meter dengan diameter 1 meter.
Korban sudah dievakuasi selang satu jam setelah kejadian.
Bowo dapat dievakuasi dengan selamat oleh tim gabungan Basarnas Semarang, Damkar, BPBD dan para Relawan.
Ia hanya mengalami luka lecet dan tubuhnya basah kuyup disertai menggigil.
Kini Bowo sudah mendapat perawatan medis oleh Ambulans Hebat.
(TribunJateng.com, Iwan Arifianto)
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul BREAKING NEWS: Bowo Tercebur Sumur Sedalam 30 Meter di Jomblang Semarang, Begini Kondisinya