Massa Geruduk Kantor Kodim 0736 Batang, Ada Apa?
Massa terus berorasi dan membawa spanduk bertuliskan agar ada keadilan ditegakan dan menjelaskan aksi itu dilakukan secara spontan
Editor: Eko Sutriyanto
"Aksi kami secara spontanitas, tidak ada unsur politik.
Dandim juga rekan kami sekolah, kami yakin ada konspirasi jahat, dan hal ini harus dilawan," tegasnya.
Ia bersama massa menuntut ada kejelasan dan alasan pencopatan jabatan Dandim.
Baca juga: Cerita di Balik Foto Pria Menangis Viral di Facebook, Ada Nilai Perjuangan Demi Selamatkan Istri
"Kami akan kawal sampai ada kejelasan, kenapa Dandim dicopot," jelasnya.
Sementara itu Kadarusman, perwakilan musisi jalanan Batang, juga bersuara dengan adanya pencopatan jabatan tersebut.
Kadarusma yang mengaku sebagai rekan sekolah Letkol Dwison Evianto, mengaku tergerak mendengar kabar pencopatan jabatan tersebut.
"Saya tergerak mendengar kabar itu, saya tahu betul bagaimana Letkol Dwison, karena saya rekan sekolahnya.
Atas pencopatan yang dilakulan terus terang saya dan rekan-rekan tidak terima," tambahnya.
Hingga kini massa masih bertahan dan melakukan salat berjamaah di halaman Kodim 0736 Batang.
Adapun surat pencopotan Letkol Dwison sebagai Dandim 0736 telah turun.
Dan kini ia ditarik ke Kodam untuk menempati Perwira Menengah (Pemen). (bud)
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul BREAKING NEWS: Tak Terima Dandim Letkol TNI Dwison Dicopot, Massa Geruduk Kantor Kodim 0736 Batang