Pembunuh Wanita yang Mayatnya Dibungkus Karung Ditangkap, Ini Ungkapan Sakit Hati Keluarganya
Warga Kutaraya Kecamatan Kayuagung, Kabupaten OKI tersebut kabur dari Bangka dan bersembunyi di Desa Pulau Geronggang
Penulis: Hendra Gunawan
Namun Abdullah Yahya merampas motor Honda Beat Pop BN 4578 PC milik Ayu.
“Setelah hal tersebut dilakukan oleh pelaku, lalu pelaku meninggalkan Kota Pangkalpinang untuk melarikan diri,” kata Adi.
3. Lokasi Pelarian Abdullah Yahya
Kasat Reskrim Polres Pangkalpinang, AKP Adi Putra membeberkan setelah Abdullah Yahya melakukan pembunuhan terhadap Ayu. Satu hari setelah pembunuhan, pelaku sudah berada di Kabupaten Komering Ilir (OKI).
Polisi mendapat informasi Abdullah Yahya berada di ujung OKI, ia sudah menggadaikan motor milik Ayu dan mengantongi uang sebesar Rp 3 juta, hasil gadai motor itu.
“Rencananya pelaku akan pergi ke Pelabuhan Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan dan melanjutkan ke Pulau Jawa. Itu informasi kami dapatkan setelah mengamankan barang bukti berupa motor,” jelasnya
4. Pernah Datang ke Rumah
Abdullah Yahya pernah datang ke rumah pada malam minggu sebelum Ayu ditemukan meninggal.
"Malam minggu pernah datang laki-laki itu, Hari Minggu mereka ke pantai Kuala, Jembatan Emas, Pangkalpinang," katanya.
Sementara Kasat Reskrim Polres Pangkapinang AKP Adi Putra mengatakan keterangan resmi dari Polres Pangkalpinang.
Sehingga lebih jelas tentang penangkapan pelaku .
"Nanti menunggu keterangan resmi dari Polres Pangkalpinang, situasi saat ini jangan sampai menghambat penyidikan Polres Pangkalpinang," Kata AKP Adi Putra.
(Ardhina Trisila Sakti/Yuranda/Bangka Pos)
Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul LENGKAP Fakta Baru Abdullah Yahya, Pelaku Pembunuhan Mayat dalam Karung, Pernah Datangi Rumah Ayu