Oknum Polisi di Aceh yang Ditemukan Tewas Gantung Diri, Dikenal Sosok yang Baik, Ramah dan Humoris
Bripka FL bertugas di unit Sabhara Polsek Dewantara, Aceh Utara ini dikenal loyal terhadap pimpinan dan jajaran
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Serambi Indonesia Zaki Mubarak
TRIBUNNEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Jajaran Polres Lhokseumawe digegerkan temuan Bripka FL (37) dengan posisi tergantung di pintu belakang rumahnya, di Kompleks Perumahan Gampong Panggoi, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe.
Mereka tidak menduga FL mengakhiri dengan cara tragis yakni gantung diri.
Apalagi korban selama ini dikenal sangat baik dan periang.
“Almarhum orangnya tertutup kalau ada masalah pribadi, tapi yang saya tahu dia orangnya periang dan yang saya tahu lagi dia tak selemah itu,” kata Kasubag Humas Polres Lhokseumawe, Salman Alafrisy kepada Serambinews.com, Selasa (24/11/2020).
Ia menceritakan, almarhum polisi yang baik yang pernah dirinya kenal dan loyal terhadap pimpinan dan jajaran.
Baca juga: Diduga Kepikiran Denda Setelah Tabrak Fasilitas Kampung saat Mabuk, Pemuda Nekat Gantung Diri
Di kalangan rekannya, korban dikenal sosok pendiam, tapi humoris.
“Jujur saya kaget dan sangat berduka dengan kejadian ini,” tambah Salman.
Sementara Kasubbag Humas Salman Alfarisy menyebutkan, Bripka FL bertugas di unit Sabhara Polsek Dewantara, Aceh Utara.
Selama ini sosok almarhum dikenal baik, ramah, bahkan humoris.
Sehingga, kejadian bunuh diri tersebut membuat banyak rekannya syok dan tidak percaya.
Namun demikian, lanjut Salman, pihaknya melalui unit Propam sedang menyelidiki kasus tersebut.
Jenazah Bripka FL sedang dilakukan otopsi, untuk mengetahui apakah murni bunuh diri atau korban pembunuhan.
“Untuk mengungkap, apakah ini bunuh diri atau korban pembunuhan, pihaknya sedang menyelidiki,” pungkasnya.
Seperti diberitakan Serambinews.com, seorang anggota polisi dari Polres Lhokseumawe berinisial Bripka FL (37) ditemukan meninggal tergantung di pintu belakang rumahnya.
Rumahnya berlokasi di Dusun A, Gampong Panggoi, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe.
Informasi yang diterima Serambinews.com, Senin (23/11/2020) kejadian itu diketahui awalnya oleh keuchik setempat yaitu Arifin Rulsi.
Arifin kala itu, sekira Pukul 06.45 WIB, melintas di belakang rumah almarhum Bripka FL di Komplek Griya Kana Meugah, Dusun A, Gampong Panggoi.
Ia melihat almarhum Bripka FL sudah tidak bernyawa dengan posisi tergantung dengan leher terlilit kain batik di kusen pintu belakang rumahnya.
Kemudian Keuchik Arifin Rusli memberitahukan ke tetangga sebelah rumah alm Bripka FL untuk melaporkan ke Polsek Muara Dua dan Polres Lhokseumawe.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto, melalui Kasubag Humas Polres Lhokseumawe Salman Alfarasy membenarkan kejadian tersebut.
"Benar ada kejadian itu. Tapi mengenai motif dari kejadian ini, jajaran Polres Lhokseumawe sedang mendalaminya,” kata Salmansaat dihubungi Serambines.com, Senin (23/11/2020).
“Kasus ini masih dalam penyelidikan oleh pihak Polres Lhokseumawe,” demikian Salman Alfarasy.(*)
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Di Mata Sahabat, Almarhum Bripka FL yang Meninggal Gantung Diri di Lhokseumawe Sosok Periang
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.