Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Tertiup Angin Kencang, Dua Kapal Tongkang Tabrak 4 Rumah Warga di Sungai Musi

Sebuah kapal tongkang menabrak empat rumah warga yang tinggal di Lorong Pahlawan 1, RT 29, Kelurahan Bagus Kuning,

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Tertiup Angin Kencang, Dua Kapal Tongkang Tabrak 4 Rumah Warga di Sungai Musi
Andi Wijaya/Sriwijaya Post
Rumah warga yang tinggal di Lorong Pahlawan 1, RT 29, Kelurahan Bagus Kuning, Kecamatan Plaju, Palembang, rusak dihantam kapal tongkang, Kamis (3/12) sekitar pukul 12.20. 

Laporan wartawan Sripoku.com, Andi Wijaya

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG -- Sebuah kapal tongkang menabrak empat rumah warga yang tinggal di Lorong Pahlawan 1, RT 29, Kelurahan Bagus Kuning, Kecamatan Plaju, Palembang, Kamis (3/12/2020).

Kecelakaan di sungai Musi tersebut terjadi karena angin kencang saat berlabuh dan menyeret Tongkang Pulau 3 yang ditarik TB Bomas Sejati ke pinggir sungai.

Informasi yang dihimpun, insiden tongkang menabrak rumah warga yang ada dipinggiran sungai di perairan Sungai Musi tepatnya diperairan bagus kuning, Kecamatan Plaju, saat itu tongkang sedang berlabuh di lokasi kejadian diterpa cuaca angin kencang.

Baca juga: Satu Keluarga Kecelakaan di Tanjakan Huut saat Hendak Liburan, Rem Mobil Blong Lalu Tabrak Tebing

Lalu, tongkang melarat atau terseret angin menuju ke pinggir sungai. Dan insiden tabrakan kerumah warga tidak bisa terelakkan, tercatat ada 4 rumah yang mengalami kerusakan di bagian belakang atau dapur rumah.

Kani (32) salah satu warga yang rumahnya ditabrak, mengatakan saat kejadian tiba-tiba saja kapal sudah ke pinggir dan menubruk dapur rumah.

"Saat kejadian angin memang kencang, sehingga kapal tidak bisa dikendalikan hingga menabrak. Harapan kepada pihak terkait bisa membantu mengganti rugi kerusakan rumah," kata buruh ini.

Baca juga: Pajero Tabrak Revo di Jembatan Ampera hingga Korban Luka Sekujur Tubuh, Sopir Ngaku Ngantuk

Berita Rekomendasi

Mendapat ada laporan insiden tersebut, piket unit Gakkum dan Unit Patroli Satpolair Poltestabes Palembang, langsung meluncur ke lokasi kejadian.

Mengamankan lokasi, dan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Sementara tongkang sendiri diamankan untuk dilakukan penyelidikan.

Sementara, Kasubbag Humas Polrestabes Palembang, AKP Irene ketika di konfirmasi mengatakan benar kapal saat kejadian sedang berlabuh di perairan sungai Musi di wilayah bagus kuning.

"Angin kencang membuat kapal terseret ke pinggir sehingga menabrak bagian belakang rumah warga yang ada di pinggir sungai, tidak ada korban jiwa hanya kerugian pemilik rumah diperkirakan berkisar Rp 30 juta hingga Rp 50 juta," katanya Rabu (3/12) di Mapolrestabes. (*)

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul KAPAL Tongkang Tiba-tiba Hantam Rumah Warga di Pinggiran Sungai Musi Palembang, Ini Penyebabnya!

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas