Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Detik-detik Kurir Sabu di Surabaya Ditembak Mati, Polisi Sempat Kehilangan Jejak

Di pertengahan jalan, polisi sempat kehilangan jejak sehingga tim yang dibagi dua kelompok itu sempat berpencar mencari ke rumah kontrakan tersangka.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Detik-detik Kurir Sabu di Surabaya Ditembak Mati, Polisi Sempat Kehilangan Jejak
Istimewa
10 kilogram sabu dari kurir yang ditembak polisi di Jalan Kebonsari Surabaya. 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Seorang kurir sabu ditembak mati polisi saat hendak mengirim paket 10 kilogram sabu di Surabaya.

Polisi terpaksa menembak mati tersangka karena mencoba melawan menggunakan senjata api rakitan saat ditangkap di Jalan Kebonsari, Rabu (16/12/2020) malam.

Aksi kejar-kejaran itu terjadi usai polisi melakukan profiling terhadap pergerakan tersangka sejak Rabu (16/12/2020) sore.

Namun, di pertengahan jalan, polisi sempat kehilangan jejak sehingga tim yang dibagi dua kelompok itu sempat berpencar mencari ke rumah kontrakan tersangka.

"Namun berkat kejelian anggota, kami akhirnya menemukan mobil yang ditumpangi tersangka di sekitaran Jalan Ahmad Yani. Kami ikuti sampai mengarah ke Gayungan hingga Kebonsari. Disitu tim yang sudah dibagi melakukan upaya paksa pemberhentian namun tersangka justru melawan," kata Katimsus Satresnarkoba Polrestabes Surabaya, Iptu Yudhy Saeful Mamma, Kamis (17/12/2020) dini hari.

Tersangka kurir sabu di Surabaya diturunkan dari mobil dalam keadaan tewas tertembus peluru usai ditindak tegas polisi.
Tersangka kurir sabu di Surabaya diturunkan dari mobil dalam keadaan tewas tertembus peluru usai ditindak tegas polisi. (Surya/Firman Rachmanudin)

Di dalam mobil Innova metalik itu diketahui ada dua orang. Satu adalah tersangka FP asal Bangkalan, Madura, sedangkan satunya adalah sopir mobil yang ternyata disewa oleh tersangka.

"Dalam mobil ada dua orang. Namun satu yang merupakan tersangka pemilik barang itu mencoba turun langsung menembakkan pistol rakitan ke arah petugas sehingga terpaksa kami lakukan tindakan tegas terukur," lanjutnya.

BERITA REKOMENDASI

Sementara sopir kendaraan itu saat ini masih menjalani pemeriksaan di Mapolrestabes Surabaya dengan status sebagai saksi.

Yudhy mengatakan dalam penyergapan itu pihaknya menemukan sekitar 10 kilogram sabu dalam sepuluh kemasan teh guanyiwang.

Paket itu disimpan dalam sebuah koper hitam dengan balutan pakaian di dalamnya.

Saat ini, jasad FP tengah berada di kamar mayat RSUD Dr Soetomo Surabaya.

Baca juga: BREAKING NEWS: Coba Tembak Polisi, Kurir Sabu di Surabaya Ditembak Mati

Tersangka sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong di tengah perjalanan.


Yudhy menegaskan, Polrestabes Surabaya tidak akan memberi ruang kepada para bandar narkoba untuk leluasa menjalankan operasionalnya.

Polisi bahkan tak segan melakukan tindakan tegas terukur jika diperlukan untuk memberi efek jera kepada para pengedar sabu tersebut.

"Tentu kami akan terus melakukan upaya maksimal melawan peredaran narkotika. Jika perlu akan kami lakukan tindakan tegas terukur, agar para bandar sadar bahwa Polri tidak main-main dengan kejahatan peredaran narkotika ini," tegasnya.

Dari tangan tersangka polisi menyita sebuah senjata api rakitan jenis revolver dan sebuah selongsong peluru yang ditembakkan serta sepuluh kilogram sabu dalam sebuah koper yang dibawa oleh tersangka.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Kronologi Kurir Sabu di Surabaya Ditembak Mati, Polisi Sempat Kehilangan Jejak Saat Penangkapan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas