Viral Video TikTok Wanita Beri Susu pada Ikan, Akui Hanya untuk Hiburan sebelum Digoreng
Video perempuan memberi susu formula pada ikan mas, menjadi viral di media sosial.
Penulis: Nuryanti
Editor: Daryono
Setelah mengonsumsi ikan tersebut, Amelia mengaku tidak mengalami efek samping.
Sebab, ia sudah membersihkan ikan itu sebelum menggorengnya.
"Sebelum digoreng, saya bersihkan dulu, dibuang juga kotorannya," ungkapnya.
Mengenai videonya yang ditonton banyak orang, Amelia mengaku tak menyangka.
"Saya kaget saja, enggak menyangka kalau bisa banyak yang menonton," pungkasnya.

Berikut sejumlah komentar warganet dalam unggahan itu:
"Sumpah seumur-umur gw baru lihat ikan minum susu."
"Di TikTok doang emang gw bisa liat apa yang belom pernah gua liat."
"Gua hampir lupa kalo ikannya hidupnya di air."
"Ikannya tuh butuh air bukan susu."
"3 tahun di perikanan ga pernah liat yang kek gini."
Baca juga: Viral Video Pengunjuk Mal Taman Anggrek Jakarta Jatuh dari Lantai 4, Ini Kata Polisi
Baca juga: Viral Video TikTok Wanita Disebut Mirip Gisel, Ungkap Senang dan Sempat Emosi Dapat Komentar Negatif
(Tribunnews.com/Nuryanti)