Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kualitas Infrastruktur Rendah Bikin Investor Enggan Lirik Madura

Ketersediaan infrastruktur menjadi salah satu kunci percepatan pembangunan Kawasan Madura, Jawa Timur.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kualitas Infrastruktur Rendah Bikin Investor Enggan Lirik Madura
Ist
Anggota Komisi V DPR RI, Syafiuddin. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketersediaan infrastruktur menjadi salah satu kunci percepatan pembangunan Kawasan Madura, Jawa Timur.

Sayangnya, kondisi infrastruktur di Pulau Garam secara umum masih memprihatinkan.

Kondisi jalan nasional dalam musim penghujan banyak rusak dan berlubang. Banyak jembatan penghubung antar wilayah yang sempit dan tidak memadai.

Kondisi ini diperparah dengan minimnya marka jalan dan perilaku masyarakat yang kerap mendirikan pasar tiban di pinggir jalan.

“Kami merasa prihatin dengan kondisi infrastruktur di Kawasan Madura ini. Kami berharap pemerintah lebih serius untuk memasukan Madura sebagai Kawasan prioritas berbagai program strategis nasional,” ujar Anggota Komisi V DPR Syafiuddin, Selasa (12/1/2020).

Dia menjelaskan dalam berbagai program kerja kementerian/Lembaga (K/L) mitra Komisi V DPR di tahun 2021, tidak ada program-program yang masuk kategori strategis nasional untuk Kawasan Madura.

Baca juga: Presiden Bubarkan BPWS, PKB Harap Pembangunan Madura Tak Terbengkalai

Dia mencontohkan tidak ada program strategis nasional dari Kementerian PUPR dan Kementerian Perhubungan yang ditujukan secara khusus untuk Kawasan Madura.

Berita Rekomendasi

Padahal mereka mempunyai tanggungjawab untuk melakukan percepatan pembangunan Kawasan Madura seiring pembubaran Badan Pengembangan Wilayah Suramadu (BPWS).

“Seiring pembubaran BPWS, pengembangan Kawasan Madura dikembalikan ke PUPR dan Kemenhub, namun ironisnya tidak satu program strategis nasional dari dua kementerian tersebut yang dilaksanakan di Kawasan Madura,” katanya.

Syafiuddin mengungkapkan kurang layaknya infrastruktur di Pulau Garam memberikan banyak dampak negative.

Selain tidak menarik bagi investor, ketidaklayakan infrastruktur juga merugikan warga Madura sendiri.

Menurutnya angka kecelakaan di jalan-jalan nasional cenderung meningkat. Apalagi saat musim hujan seperti ini.

“Kondisi jalanan yang sempit dan berlubang membuat banyak kecelakaan terjadi. Apalagi volume kendaraan di Madura dari tahun ke tahun juga meningkat pesat. Kondisi ini harus segera disikapi agar tidak merugikan masyarakat Madura sendiri,” katanya.

Politikus PKB ini mendesak agar pemerintah segera meningkatkan kualitas infrastruktur di Kawasan Madura. Jalan-jalan nasional dan jembatan antar wilayah harus segera diperlebar.

Selain itu pemerintah daerah juga menertibkan tata ruang dengan mengatur lokasi pasar dan toko di pinggir jalan sehingga tidak menganggu arus lalu lintas.

“Kami berharap upaya mendorong percepatan pembangunan infrastruktur di Madura ini menjadi agenda bersama dari pemerintah kabupaten, pemerintah provinsi dan pemerintah pusat. Dengan demikian dalam waktu dekat percepatan pembangunan infastruktur di Madura bisa segera direalisasikan,” pungkasnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas