Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Kepala Desa di Musirawas Gelapkan BLT Rp 187 Juta, Dipakai untuk Sewa PSK dan Berjudi

Seorang kepala desa di Musirawas menggelapkan dana BLT Rp 187 juta. Uang tersebut dipakai untuk menyewa PSK dan berjudi.

Editor: Miftah
zoom-in Seorang Kepala Desa di Musirawas Gelapkan BLT Rp 187 Juta, Dipakai untuk Sewa PSK dan Berjudi
Today Online
Ilustrasi penangkapan - Seorang kepala desa di Musirawas menggelapkan dana BLT Rp 187 juta. Uang tersebut dipakai untuk menyewa PSK dan berjudi. 

TRIBUNNEWS.COM -- Seorang kepala desa di Musirawas menggelapkan dana BLT Rp 187 juta.

Uang tersebut dipakai untuk menyewa PSK dan berjudi.

Kapolres Musirawas AKBP Efrannedy menjelaskan, berkas perkara dugaan korupsi dana BLT DD yang dilakukan tersangka Askari (43), oknum Kepala Desa (Kades) Sukowarno Kecamatan Sukakarya Kabupaten Musirawas sudah dinyatakan lengkap (P21).

Karena itu, perkaranya akan segera dilimpahkan ke kejaksaan berikut barang bukti.

"Berkas perkaranya sudah lengkap dan akan segera dilimpahkan ke kejaksaan beserta barang bukti, yaitu dokumen pengajuan pencairan BLT DD,"

"Rekening koran desa, surat teguran dari BPD, kecamatan dan DPM Kabupaten Musirawas," kata AKBP Efrannedy, saat rilis kasus, Selasa (12/1/2021).

Baca juga: Mantan Bendahara Setda Provinsi Bali Ditahan Terkait Kasus Korupsi Rp 3,4 Miliar

Baca juga: Cara Dapat BLT PKH bagi Ibu Hamil Rp 3 Juta, Cek Syaratnya di Sini!

Dikatakan, oknum kades tersebut ditahan di Mapolres Musirawas sejak 14 September 2020.

Berita Rekomendasi

Penahanan dilakukan untuk penyidikan perkara oknum kepala desa diduga terlibat tindak pidana korupsi (penyelewengan) dana Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) sebesar Rp187.200.000.

Dana yang seharusnya diberikan kepada 156 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak covid 19 di Desa Sukowarno Kecamatan Sukakarya tersebut, diduga diselewengkan oleh oknum kepala desa.

Uang itu digunakan untuk menyewa Pekerja Seks Komersial (PSK) dan Judi.

Besaran dana bantuan covid 19 untuk masyarakat, masing-masing KK dialokasikan sebesar Rp600 ribu. Dimana, pencairan dana tersebut dilakukan dalam tiga tahap.

Untuk tahap pertama, dana bantuan sosial tersebut disalurkan oleh tersangka.

Namun untuk bantuan tahap kedua dan ketiga tidak disalurkan kepada masyarakat dan dana tersebut diselewengkan untuk kepentingan pribadi oknum kades tersebut.

Sehingga total dana yang tidak disalurkan atau diduga dikorupsi oleh oknum kades sebesar Rp187.200.000.

"Tersangka melanggar, pasal 3 UU RI No 20 tahun 2001 perubahan atas pasal 31 tahun 1999 jonto pasal 8 UU tindak korupsi, dengan ancaman 20 tahun, denda minimal Rp 50 juta dan maksimal Rp1 milyar," kata kapolres.

(SP/AHMAD FAHROZI)

Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Kades di Musirawas Gelapkan Dana Bansos Rp 187, 2 Juta, Digunakan Foya-Foya Sewa PSK dan Judi

Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas