Akibat Gempa, Jalan Trans Sulawesi di Tapalang Mamuju Terputus Karena Longsor
Longsor terjadi saat gempa berkekuatan 6.2 magnitudo mengguncang Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Jumat (15/1/2021) sekitar pukul 02.00 WIta.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, MAMUJU - Jalan Trans Sulawesi tertutup total akibat material longsor.
Longsor terjadi saat gempa berkekuatan 6.2 magnitudo mengguncang Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Jumat (15/1/2021) sekitar pukul 02.00 WIta.
Longsor yang menutup badan jalan Trans Sulawesi tepat berada di Desa Takandaeng, Kecamatan Tapalang, Kabupaten Mamuju.
Semua kendaran yang akan menuju Mamuju maupun menuju Majene dari Mamuju berhenti memarkir kendaraan di bahu jalan.
Pantauan jurnalis Tribun Timur (Tribun Network), ada puluhan titik longsor yang nenutup total jalan trans Sulawesi di Kecamatan Malunda.
Baca juga: Khawatir Gempa Susulan, Warga Bikin Tenda Pengungsian di Bukit, Butuh Pasokan Makanan
Baca juga: Diguncang Gempa, Ratusan Rumah Warga Malunda Rata dengan Tanah, Warga Mengungsi ke Bukit
Kondisi sore hari diberitakan hujan deras.
Warga korban gempa di sekitar lokasi masih kesulitan mendapatkan kebutuhan makanan.
Kondisi jalan juga mengalami retak-retak.
Bahkan bantuan kesehatan yang ingin menuju Mamuju tertahan akibat longsor ini.
Hingga sore tadi belum ada satupun alat berat di lokasi longsor untuk membersihkan material sehingga dapat kembali di lalu kendaraan.
Bahkan sudah banyak pengguna jalan memutar balik kendaraan mencari lokasi aman, sambil menunggu jalan kembali normal.
Data korban sementara
Data sementara, sebanyak 34 orang dikabarkan meninggal dunia akibat gempa yang terjadi di Kabupaten Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat.
Hal tersebut berdasarkan data yang dihimpun oleh Pusat Pengendali Operasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana pada 15 Januari 2021, pukul 14.00 WIB.
"26 orang meninggal dunia di Kabupaten Mamuju dan delapan orang di Kabupaten Majane," ucap Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Raditya Jati melalui keterangan tertulis, Jumat (15/1/2021).
Terdapat 10 titik lokasi pengungsian di Kabupaten Majene, antara lain di Desa Kota Tinggi, Desa Lombong, Desa Kayu Angin, Desa Petabean, Desa Deking, Desa Mekata.
Lalu di Desa Kabiraan, Desa Lakkading, Desa Lembang, Desa Limbua yang terdapat di Kecamatan Ulumanda, Kecamatan Malunda serta Kecamatan Sendana.
Sedangkan di Kabupaten Mamuju terdapat lima titik pengungsian yang berada di Kecamatan Mamuju dan Kecamatan Simboro.
"Sampai saat ini jaringan listrik juga masih padam dan komunikasi selular tidak stabil pada dua kabupaten tersebut," ucap Raditya.
BNPB turut mendistribusikan bantuan dalam penanganan bencana gempabumi di Kabupaten Mamuju dan Kabupaten Majene, antara lain 8 set tenda isolasi, 10 set tenda pengungsi, 2.004 paket makanan tambahan gizi.
Lalu 2.004 paket makanan siap saji, 1.002 paket lauk pauk, 700 lembar selimut, 5 unit Light Tower, 200 unit Velbed, 500 paket perlengkapan bayi, 500.000 pcs masker kain, 700 pak mie sagu dan 30 unit Genset 5 KVA.
Seperti diketahui, sejumlah bangunan bertingkat di kota Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat roboh akibat gempa berkekuatan magnitudo 6,2 yang terjadi Jumat, pukul 02.28 WITA.
Pusat gempa berada di 4 kilometer Timur Laut Kabupaten Majene, Sulawesi Barat. Namun, getaran gempa terasa hingga Mamuju, Makassar hingga Palu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.