Momen Bripka Sodik Suapi Pria Tua yang Lemas dan Linglung di Pinggir Jalan, Ini Kisahnya
Cerita polisi pengayom masyarakat datang dari anggota Babinkamtibmas Mrican Kota Kediri, Jawa Timur bernama Bripka Sodik.
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Cerita polisi pengayom masyarakat datang dari anggota Babinkamtibmas Mrican Kota Kediri, Jawa Timur bernama Bripka Sodik.
Bripka Sodik tertanggap kamera tengah menyuapi seorang pria tua di pinggir jalan.
Momen ini terjadi di tepi jalan di Kelurahan Mrican, Kota Kediri, Kamis (4/2/2021).
Baca juga: Polisi Bubarkan Kerumunan Anak Muda yang Nongkrong di Warung Pinggir Hutan Jati Kediri
Belakangan pria tua yang diketahui bernama Wiji itu pun dengan lahap menerima suapan nasi dari Sodik.
Warga pun menyaksikan bagaimana telatennya Sodik dan anggota Linmas Mrican bergantian menyuapi orang yang terlihat lemas karena kepanasan dan seperti beberapa hari belum makan itu.
Sekretaris Satpol PP Kota Kediri, Nur Khamid menjelaskan, awalnya masyarakat melaporkan keberadaan Wiji yang terlihat lemas dan linglung di pinggir jalan Kelurahan Mrican, dan tergeletak di pinggir jalan depan sebuah warung kopi.
Dan menindaklanjuti laporan ke Kelurahan Mrican, Bripka Sodik dan anggota Linmas Mrican mendatangi lokasi tempat Wiji tergeletak. Mengetahui Wiji lemas, anggota Babinkamtibmas dan Linmas membelikan nasi bungkus dan minuman kemasan.
Baca juga: Cerita Satu Keluarga Telantar di Kediri Setelah Dicopet, Sempat Menginap di Mushola
"Selanjutnya petugas Satpol PP Kota Kediri menjemput Wiji untuk dibawa ke Barak Sosial Kelurahan Semampir," kata Nur Khamid.
Ia menambahkan, warga memang melihat Wiji tergeletak di depan warung kopi sebelum kemudian ditindaklanjuti anggota Babinkamtibmas.
"Regu patroli bersinergi dengan linmas, TRC, ketua RT dan warga setempat, selanjutnya membawa Wiji ke Barak Sosial Semampir," jelas Nur Khamid.
Dari pengakuan Wiji, ia memang tidak punya tempat tinggal tetap.
Sehingga sehari-hari berpindah tempat sampai akhirnya kehabisan tenaga dan tergeletak di depan warung.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Bikin Trenyuh, Anggota Babinkamtibmas di Kediri Suapi Manula Lemas di Pinggir Jalan,
(Surya.co.id/ Didik Mashudi)