Sekdes di Aceh Lecehkan Bocah 11 Tahun, Korban Dibekap dengan Bantal dan Dipaksa Melakukan Hal Ini
Oknum Sekretaris Desa (Sekdes) di Kabupaten Bener Meriah, Aceh harus berurusan dengan pihak kepolisian.
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Oknum Sekretaris Desa (Sekdes) di Kabupaten Bener Meriah, Aceh harus berurusan dengan pihak kepolisian.
Pria berinisial MI (30) diduga telah melakukan pelecehan kepada tetangganya sendiri.
Korban diketahui merupakan bocah perempuan yang masih berusia 11 tahun.
Belakangan diketahui, kasus dugaan pelecehan M terhadap anak di bawah umur bukanlah pertama kali.
Jauh sebelumnya juga pernah terjadi hal serupa yang menghebohkan publik Bener Meriah.
Baca juga: Pimpinan Bank di Sulawesi Dilaporkan Lakukan Pelecehan Seksual, Cium Pipi Karyawan Saat Lagi Kerja
MI Ditangkap
Kasus yang melibatkan M kini sudah ditangani oleh Unit Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Bener Meriah.
Kapolres Bener Meriah, AKBP Siswoyo Adi Wijaya SIK melalui Kasubag Humas, Iptu Jufrizal kepada wartawan, Jumat (5/2/2021) mengatakan, pelaku dugaan pencabulan terhadap gadis berumur 11 tahun itu kini sudah ditahan di Mapolres Bener Meriah.
Disebutkan, terungkapnya kasus dugaan pencabulan terhadap anak dibawah umur tersebut setelah ibu korban melaporkan kasus itu ke Polisi.
“Setelah kasus ini dilaporkan, Polisi langsung mengamankan pelaku,” ujar Jufrizal.
• Kisah Tragis Weni Tania, Hidup Tanpa Orangtua Sejak Bayi, Ayah Meninggal & Ibu Jadi TKW
• UPDATE Mayat Perempuan dengan Bambu Menancap di Tubuh, Terakhir Diketahui Pergi ke Rumah Pacar
• LOCKDOWN Tiap Akhir Pekan, Warga Bandung Diminta di Rumah Saja Setiap Weekend
• Ustaz Keturunan Prabu Siliwangi Ini Sering Lawan Dukun Santet, Ditegur Menag karena Tak Pakai Masker
Baca juga: Modus Keluarkan Benda Gaib, Remaja Copot Celana Bocah dan Lakukan Pelecehan di Depan Kakek Korban
Menurut keterangan orang tua korban, kata Jufrizal, pelaku melakukan aksinya pada, Kamis (4/2/2021) sore dengan cara memaksa korban untuk masuk ke rumah pelaku MI.
“Saat berada di rumah itu, korban lalu dipaksa dengan cara dibekap menggunakan bantal serta jaket kemudian korban dipaksa melakukan oral seks,” ungkap Jufrizal.
Kemudian kata Jufrizal, pelaku juga menyentuh bagian tubuh sensitif korban serta memaksa korban membuka baju dan celana korban.
Akibat kejadian itu, sebut Jufrizal korban mengalami trauma dan orang tuanya telah melaporkan kasus ini ke Mapolres Bener Meriah.
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Dibekap Pakai Bantal, Gadis 11 Tahun di Bener Meriah Diduga Dicabuli Duda
(Serambinews.com/Budi Fatria)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.