Komplotan Pencuri di Aceh Bawa 3 Ekor Lembu Curian dalam Mobil Xenia
Penangkapan komplotan pencuri itu, berawal laporan warga adanya mobil dicurigai di pantai Leupeung, Kecamatan Muara Tiga, Kabupaten Pidie
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Serambi Indonesia Muhammad Nazar
TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Polisi berhasil meringkus komplotan pencuri lembu menggunakan mobil jenis Daihatsu Xenia warna putih BL 1551 PC.
Komplotan diringkus tim gabungan Sat Reskrim dan Sat Narkoba Polres Pidie di ruas jalan Gampong Suka Jaya, Kecamatan Muara Tiga Laweung, Kabupaten Pidie, Selasa (16/2/2021) sekitar 05.30 WIB.
"Dari lima pelaku, tiga berhasil kita bekuk dan dua pelaku kabur," sebut Kapolres Pidie, AKBP Zulhir Destrian SIK MH, didampingi Kasat Reskrim, AKP Ferdian Chandra MH dan Kasat Resnarkoba, Iptu Erwo Guntoro SH, kepada Serambinews.com, Selasa (16/2/2021).
Kata Kasat Ferdian, kelima pencuri itu merupakan target polisi yang kerap melakukan aksinya di Aceh Besar, Pidie dan Pidie Jaya.
Ketiga yang berhasil diringkus polisi adalah FZ (21) warga Gampong Grong-Grong, Kecamatan Grong-Grong yang masih berstatus mahasiswa.
FZ harus dilumpuhkan dengan timah panas di paha sebelah kanan, karena tidak mengindahkan peringatan polisi.
Berikutnya, YL (23) warga Rawa Gampong, Kecamatan Pidie dan AH (40) warga Gampong Yaman Barat, Kecamatan Mutiara.
Baca juga: 100 Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta: Toyota Rush, Toyota Avanza, Isuzu Panther, dan Daihatsu Xenia
Sementara dua rekan pelaku berinisial WD dan H berhasil kabur, kini telah dimasukkan polisi dalam daftar pencaharian orang (DPO).
"Kelima pencuri ternak itu, memang spesialis karena dengan mudah memasukkan tiga ekor lembu dalam mobil," jelasnya.
Ia menambahkan, penangkapan komplotan pencuri itu, berawal laporan warga adanya mobil dicurigai di pantai Leupeung, Kecamatan Muara Tiga, Kabupaten Pidie yang diduga membawa sabu.
Anggota gubungan Opsnal Sat Resnarkoba dan Sat Reskrim Polres Pidie dipimpin Kasat Narkoba menuju titik sasaran.
Saat sampai di Gampong Suka Jaya melihat Xenia warna putih mencurigakan.
Polisi menghentikan mobil itu, tapi sang sopir tancap gas dan nyaris menabrak polisi.
Baca juga: Ngaku Bisa Gandakan Uang dengan Tumbal Seekor Sapi, Pria Ini Tipu Korbannya Puluhan Juta Rupiah
Akhirnya Daihatsu Xenia itu dikejar polisi sembari memberikan tembakan peringatan. Hasilnya, Xenia itu berhasil dihentikan yang di dalamnya berisi tiga ekor lembu.
Hewan ternak itu ditangkap pencuri di jalan. Untuk itu, warga harus memasukkan lembu di kandang, agar aman dan tidak mengganggu pengguna jalan raya.
"Saat ini, BB bersama tiga pelaku telah diamankan Sat Reskrim Polres Pidie," ujarnya
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Komplotan Pencuri Lembu Antar Kabupaten Diringkus Polisi, Pelaku yang Berstatus Mahasiswa Ditembak