Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sinergi Atasi Sampah, Wali Kota Pekanbaru Berikan Penghargaan ke PLTU Tenayan

Permasalahan sampah di Kota Pekanbaru akhir-akhir ini menjadi sorotan berbagai pihak

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sinergi Atasi Sampah, Wali Kota Pekanbaru Berikan Penghargaan ke PLTU Tenayan
Ist
Pengelolaan sampah. 

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Komisaris PT PJB yang juga Ketua Komite Sumber Daya Manusia Organisasi (SDMO) Defy Indiyanto Budiarto mengapresiasi inisiatif UBJOM  PLTU Tenayan yang membantu permasalahan sampah di Kota Pekanbaru, Riau.

"Permasalahan sampah sudah menjadi isu regional yang memerlukan perhatian bersama," ujarnya, Minggu (21/2/2021).

Permasalahan sampah di Kota Pekanbaru akhir-akhir ini menjadi sorotan berbagai pihak.

Tumpukan sampah yang berserakan di pinggir-pinggir jalan tidak hanya menimbulkan bau yang tidak sedap namun juga mengganggu aktivitas warga khususnya di Kecamatan Tenayan Raya.

Baca juga: Menuju Indonesia Tanpa Kelaparan dan Kurangi Sampah Makanan

Sisa-sisa aktivitas konsumsi manusia tersebut jika terus dibiarka, khawatir akan menutup badan jalan seperti di Jalan Hangtuah ataupun Jalan Harapan Haya.

Tumpukan sampah di pinggir-pinggir jalan tersebut disebabkan adanya kendala teknis proses pengangkutan sampah oleh pihak terkait. 

Merespon kendala yang dihadapi Pemerintah Kota Pekanbaru tersebut, PT PJB UBJOM PLTU Tenayan bersama Kecamatan Tenayan Raya melakukan inisitaif dan gerak cepat untuk membantu Pemerintah Kota Pekanbaru dalam membersihkan tumpukan sampah.

BERITA REKOMENDASI

Melalui program CSR PLTU Tenayan berupa paket pengangkutan dan pembersihan sampah, Kampanye “Ayo Kurangi Sampah Plastik”, dan pemanfaatan sampah plastik menjadi barang kerajinan.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus memberikan penghargaan kepada PT PJB UBJOM PLTU Tenayan sebagai apresiasi atas jasa dan upayanya dalam mengatasi masalah sampah di Kota Pekanbaru, khususnya Tenayan Raya.

Penghargaan tersebut diterima Manajer Administrasi PT PJB UBJOM PLTU Tenayan Hisyam Luthfi pada Kamis (18/2/2021).

Menurut Defy, persoalan sampah tidak hanya menjadi urusan pemerintah saja, namun menjadi tanggung jawab seluruh komponen masyarakat, lintas lembaga dan sektoral. 

Sesuai dengan tema HPSN 2021 yaitu "Sampah sebagai Bahan Baku Ekonomi", PT PJB UBJOM PLTU Tenayan juga berkomitmen akan terus mengupayakan pemanfaatan sampah menjadi suatu hal yang bernilai ekonomi, melalui binaan-binaan program CSR di masyarakat berupa pemanfaatan sampah plastik menjadi barang kerajinan dan sampah organik menjadi pupuk kompos.


Green business PLTU Tenayan diharapkan akan selalu memberikan dampak yang positif bagi masyarakat.

Sementara itu, Wali Kota Pekanbaru mengucapkan terima kasih kepada PT PJB UBJOM PLTU Tenayan atas partisipasi dan sinerginya dengan Pemerintah Kota Pekanbaru, Dinas Lingkungan Hidup, TNI, Polri, dan masyarakat Kecamatan Tenayan Raya yang bahu-membahu membersihkan sampah-sampah di kawasan tersebut.

Pemberian penghargaan ini sekaligus menyambut Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2021 yang jatuh pada Minggu (21/2/2021). (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas