Tagih Utang Berujung Maut, Ini Kronologi Wanita Penjual Keripik Pisang Tewas Dihantam Tabung Gas
Jajaran dari Satreskrim Polresta Denpasar terus melakukan pendalam terkait kasus pembunuhan penjual keripik pisang.
Editor: Endra Kurniawan
Di adegan ke-6, Basori Arifin berkata "terus kapan?" dijawab korban "kapan-kapan setelah punya uang". Kemudian pelaku berkata lagi, "jangan lama-lama saya juga ditagih oleh pengirim pisang saya dari Jawa. Ya ibunya berapa hari lagi mau bayar, biar saya tidak rugi bolak balik ke sini,".
Korban menjawab pertanyaan pelaku dengan nada tinggi dan ngomel-ngomel.
Korban bilang kalau ada uang akan dianter ke warung pelaku.
Merasa tidak enak dengan suara keras korban, pelaku menyuruh istrinya untuk menanyakan ke korban perihal pembayaran utang tersebut.
Bukannya mereda, situasi malah makin memanas. Penyebabnya, korban menampar muka istri pelaku menggunakan tangan kanannya.
Padahal saat itu Titik hanya menanyakan janji berapa hari lagi mau dibayar, dan korban menjawab jika ada uang pasti dibayar.
Di adegan ke-7, pelaku melihat istrinya ditampar korban. Basori tidak terima lalu menyuruh istrinya untuk mundur.
Selanjutnya di adegan ke-8 istri dan anak 1,5 tahun yang digendong menangis. Titik lalu berjalan keluar ke arah utara untuk menenangkan sang anak.
Pelaku yang marah kemudian mengambil helm merah miliknya.
Di adegan berikutnya pelaku memukul kepala korban dengan menggunakan helm tepat di depan pintu warung.
Adegan ke-10 korban mundur lalu masuk ke dalam warung sambil ngomel tidak jelas.
Di adegan ke-11 pelaku menyusul masuk sambil memegang helm. Namun di situ Titik mencoba menenangkan suaminya.
Pada adegan berikutnya Titik keluar dan kembali menenangkan anaknya yang masih menangis di gendongan.
Baca juga: Kasus Pembunuhan dan Pemerkosaan ABG dan Ibunya di Aceh Timur, Polisi Persiapkan Rekonstruksi
Pada adegan ke-13 aksi pelaku kembali terjadi. Pelaku memukul kepala korban menggunakan helm untuk kedua kalinya sampai helm tersebut pecah dan terlepas dari tangan kanan pelaku.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.