Nasib Tragis Kakek 83 Tahun di Agam, Tinggal Sendiri di Rumah Kayu Hingga Tewas Terbakar
Seorang kakek bernama M Nazir (83) meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar).
Editor: Adi Suhendi

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar
TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Seorang kakek bernama M Nazir (83) meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran di Jorong Halalang, Nagari Kamang Mudik, Kecamatan Kamang Magek, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar).
Informasi TribunPadang.com, peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Selasa (13/4/2021) sekitar pukul 00.10 WIB.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bukittinggi, Martius Bayu saat dihubungi TribunPadang.com membenarkan peristiwa tersebut.
"Kami menerima laporan kebakaran terjadi pada Selasa sekitar pukul 00.10 WIB. Objek yang terbakar adalah rumah kayu ukuran 5x7," ujar Martias Bayu.
Baca juga: Polri Bawa Barang Bukti Kebakaran Kilang Minyak Balongan untuk Uji Laboratorium
"Korban atau pemilik rumah bernama M Nazir (83), seorang petani," kata Martias Bayu.
Martias Bayu menyebutkan, korban atau pemilik rumah meninggal dunia dan diperkirakan kerugian Rp 70 juta.
"Kami menurunkan petugas untuk melakukan pemadaman sampai pukul 01.30 WIB," kata Martias Bayu.
Baca juga: Kebakaran Pasar Minggu, Pemprov DKI Diharapkan Beri Ganti Rugi dan Sediakan Lapak Sementara
Kapolsek Tilatang Kamang, Iptu Rommy Hendra mengatakan kebakaran tersebut terjadi akibat lampu minyak.
Iptu Rommy mengatakan kalau korban tidak memakai listrik di rumahnya dan hanya menggunakan penerangan lampu minyak.
Baca juga: Kebakaran Hebat Lalap 389 Kios Daging dan Sembako di PD Pasar Minggu
"Penyebab kebakaran berasal dari lampu minyak di bagian belakang rumah yang terbuat dari kayu, dan tidak ada aliran listrik," kata Iptu Rommy Hendra.
Iptu Rommy Hendra menjelaskan, korban bernama M Nazir (83) tinggal sendiri di rumah kayu tersebut.
"Korban memang tinggal sendirian di rumah tersebut," kata Iptu Rommy Hendra.
Artikel ini telah tayang di Tribunpadang.com dengan judul Kakek 83 Tahun di Agam Tewas Terbakar di Rumah Kayu, Kapolsek: Korban Tinggal Sendirian