Sakit Sesak Napasnya Tak Kunjung Sembuh, Kakek 85 Tahun di Kediri Nekat Gantung Diri
Seorang kakek bernama Selan berumur 85 tahun nekat melakukan aksi bunuh diri, Selasa (13/4/2021).
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Seorang kakek bernama Selan berumur 85 tahun nekat melakukan aksi bunuh diri, Selasa (13/4/2021).
Warga Kelurahan Bujel, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri itu sebelumnya menderita sakit sesak napas yang tidak kunjung sembuh.
Sedangkan mayat Selan pertama kali ditemukan oleh Supinah, istri dari korban.
Kejadian ini awalnya saat Supinah sedang menjemur baju tiba-tiba dikejutkan suara kayu terjatuh.
Karena curiga, kemudian ia bergegas mengecek kondisi apa yang terjadi ke belakang rumah.
Baca juga: Nasib Tragis Kakek 83 Tahun di Agam, Tinggal Sendiri di Rumah Kayu Hingga Tewas Terbakar
Ia pun langsung teriak minta tolong lihat kondisi suaminya.
Saat itu, wanita di Kediri bernama Supinah sedang memasukan jemuran baju ke dalam rumah dan mendengar suara kayu jatuh.
Karena curiga, kemudian ia mengecek ke belakang rumah.
Betapa kagetnya saat ia melihat suaminya sudah tergantung di usuk rumah menggunakan tali kain.
Mengetahui tubuh Selan (85) sang suami gantung diri di usuk rumah, Supinah kemudian langsung berteriak minta tolong ke warga sekitar.
Teriakan tersebut kemudian didengar tetangganya yang selanjutnya melaporkan kepada Ketua RT dan diteruskan ke Polsek Mojoroto.
Saat hendak dilakukan otopsi, keluarga korban, istri, maupun anak-anaknya menyatakan menerima atas meninggalnya korban karena gantung diri.
Mereka pun membuat surat pernyataan tidak melakukan penuntutan kepada siapapun.
Dari kasus gantung diri ini, petugas mengamankan robekan kain panjang sekitar satu meter yang digunakan gantung diri.
Baca juga: Jengkel Ajakan Hubungan Badan Ditolak, Pemuda Ini Ceburkan Wanita 22 Tahun ke Waduk hingga Tewas
Selan nekat mengakhiri hidupnya di belakang dapur rumahnya diduga akibat sakit sesak napas yang tidak kunjung sembuh.
Tepatnya di Kelurahan Bujel, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Selasa (13/4/2021).
Dari hasil olah TKP juga mengungkap korban sudah lanjut usia dan sudah lama menderita sakit sesak napas.
Kasubag Humas Polres Kediri Kota, AKP Ni Ketut Suarningsih, saat dikonfirmasi juga menjelaskan, korban Selan sudah lama menderita sakit sesak napas.
Sebelum mengakhiri hidupnya, Selan sempat pamit kepada istrinya Supinah untuk buang hajat di belakang rumahnya.
Hasil pemeriksaan luar petugas identifikasi juga tidak diketemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.
Kontak bantuan
Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.
Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.
Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.
Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling,
Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:
https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/layanan-konseling-psikolog-psikiater/
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Curiga Suara Kayu Jatuh, Wanita Tinggalkan Jemuran, Langsung Teriak Tolong Lihat Sosok Kakek
(Tribunjatim.com/Alga)