Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Coba Tagih Utang, Nenek di Palembang Malah Babak Belur Dipukuli

Saat di rumah pelaku, korban ditendang di bagian sebelah kiri sebanyak empat kali

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Coba Tagih Utang, Nenek di Palembang Malah Babak Belur Dipukuli
http://www.ladbible.com
Ilustrasi penganiayaan 

Laporan Wartawan Tribun Sumsel,  Pahmi Ramadan

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Niatnya menagih utang, seorang nenek di Palembang berinisial Er (60) justru menjadi korban penganiayaan.

Korban mengalami sakit di bagian rusuk sebelah kiri sakit di bagian punggung dan juga mengalami memar di bagian lengan bagian kiri. 

Pelakunya berinisial  Es dan atas kejadian tersebut korban membuat laporan di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang

Er mengatakan, kejadian bermula saat datangi rumah terlapor untuk menaggih utang di Lorong Keluarga, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan Jakabaring Palembang pada April 2021.

Setelah bertemu dengan terlapor korban kemudian masuk ke rumah terlapor dan menanyakan uangnya yang dipinjam oleh terlapor. 

Baca juga: Sampaikan Rasa Prihatin, Gubernur Sumsel Video Call Perawat Korban Penganiyaan: Terpenting Tabah

"Saya bertanya mana uang saya karena terlapor akan segera mengembalikannya namun sampai ditagih terlapor tidak kunjung mengembalikan uang saya," ujar Er warga Kecamatan Jakabaring Palembang kepada petugas, Kamis (22/4/2021).

Berita Rekomendasi

Lanjut Er menjelaskan, mendengar perkataanya terlapor kemudian marah. 

Lalu terlapor menyuruh korban keluar dari rumahnya sambil mendorong korban. 

"Dia menendang saya di bagian sebelah kiri sebanyak empat kali menggunakan kaki terlapor," katanya kepada petugas. 

Tidak hanya itu, terlapor juga memukul punggung korban menggunakan kedua tanggannya. 

Setelah kejadian itu Er pergi ke salah satu RS di Palembang untuk berobat. 

Baca juga: Laporan Pemotongan BST oleh Warga Klapanunggal Berujung pada Ancaman, Polres Bogor Turun Tangan

Kemudian, setelah kondisinya membaik lantas korban mendatangi Polrestabes Palembang dengan harapan terlapor dapat bertanggung jawab atas apa yang di perbuatnya. 

Sementara itu Kabbag Humas Polrestabes Palembang Kompol M Abdullah membenarkan adanya laporan korban.

"Laporan korban sudah diterima anggota piket SPKT Polrestabes Palembang dan akan diserahkan ke Unit Reskrim untuk segera ditindaklanjuti," tutupnya. 

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Coba Tagih Utang, Nenek di Palembang Malah Babak Belur Dipukuli

Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas