Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Nenek 70 Tahun di Kendal Tewas, Diduga Dianiaya Anak Sendiri, Tetangga Sempat Lihat Korban Menangis

Dugaan kasus penganiayaan berujung pembunuhan terjadi di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Nenek 70 Tahun di Kendal Tewas, Diduga Dianiaya Anak Sendiri, Tetangga Sempat Lihat Korban Menangis
nakedsecurity.sophos.com
Ilustrasi nenek 70 tahun di Kendal tewas diduga dianiaya oleh anak sendiri. 

TRIBUNNEWS.COM - Dugaan kasus penganiayaan berujung pembunuhan terjadi di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

Diketahui yang menjadi korbannya adalah nenek berumur 70 tahun bernama Romsih.

Terduga pelakunya merupakan anak dari korban sendiri, Mustari alias Basyir (35).

Diketahui keduanya merupakan warga RT 5/RW 1 Dusun Bengkelo, Desa Banyuurip, Kecamatan Ngampel.

Sedangkan mayat korban ditemukan di halaman samping rumah warga, Rabu (12/5/2021).

Menurut penuturan saksi, Suparti tetangga korban mengatakan, kejadian meninggalnya Romsih diperkirakan pukul 09.00 WIB.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Gunungkidul, 2 Pelajar Tewas Tertabrak Mobil, Sopir Diduga Mengantuk

Saat itu, Suparti berada di rumahnya yang terletak di belakang rumah korban.

Berita Rekomendasi

Ia yang sedang sibuk persiapan Lebaran dikagetkan dengan datangnya korban dalam keadaan menangis.

Korban sempat mengadu kepada Suparti bahwa kepalanya sakit dipukuli oleh sang anak.

Kemudian korban ditemukan tersungkur dan meninggal.

"Ibu itu baru beli apa gitu dari warung masuk rumah. Kemudian keluar lagi sambil nangis bilang kepalanya diantemi (dipukuli) Basyir (anak korban)."

"Ada benjolan di kepalanya enggak berdarah. Dia jatuh, dilihat sama warga meninggal terus diangkat," terangnya.

Suparti pun tidak mengetahui pasti apakah korban benar-benar dianiaya oleh anaknya.

Warga lain, Rohmad menerangkan, bahwa anak korban sempat beberapa kali dibawa ke rumah sakit jiwa lantaran melakukan kegiatan yang tidak wajar layaknya orang gila.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas