Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua RT di Tebo Jambi Tewas Dibacok Adik Ipar, Korban Sempat Melindungi Anaknya dari Amukan Pelaku

Korban tewas demi melindungi anaknya dari amukan pelaku secara membabi buta.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ketua RT di Tebo Jambi Tewas Dibacok Adik Ipar, Korban Sempat Melindungi Anaknya dari Amukan Pelaku
Istimewa
Jenazah Jatmiko, Ketua RT di Desa Sido Rukun, Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo saat di puskesmas. 

TRIBUNNEWS.COM, MUARATEBO - Jatmiko, seorang Ketua RT di Desa Sido Rukun, Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi tewas mengenaskan di tangan adik iparnya, Sumardi.

Pembunuhan tersebut terjadi pada Sabtu (22/5/2021) sekira pukul 16.30 WIB.

Aparat Kepolisian Polres Tebo bersama Polsek Rimbo Ulu telah mendalami tragedi berdarah yang menewaskan Jatmiko.

Pelaku menghabisi nyawa korban dengan menggunakan sebuah parang.

Sumardi menghabisi nyawa kakak iparnya itu di depan istri korban.

Korban tewas demi melindungi anaknya dari amukan pelaku secara membabi buta.

Alasan pelaku tega menghabisi nyawa kakak iparnya, ternyata karena merasa kesal ditegur korban.

BERITA REKOMENDASI

Pelaku pernah ditegur karena dinilai merubah syariat saat menjadi imam dan khotib Sholat Idul Fitri lalu.

Saat itu menurut korban seharusnya ada doa terlebih dahulu.

Baca juga: Di Lampung Utara Seorang Anak Aniaya Ibu Kandung: Kepala Dibacok, Tubuhnya Disiram Air Panas

Kapolres Tebo AKBP Gunawan Trilaksono melalui Kapolsek Rimbo Ulu Iptu EW Marbun mengatakan, pelaku berhasil ditangkap personel Polsek Rimbo Ulu dan Tim Sultan Polres Tebo di rumahnya.

"Personel dari Polsek Rimbo Ulu dan Tim Sultan Polres Tebo berhasil menangkap pelaku di rumahnya tanpa perlawanan," kata Iptu EW Marbun.

Tersangka dan barang bukti sebuah parang dengan panjang 70 cm telah diamankan.


Parang itu merupakan alat yang diduga digunakan melakukan pembunuhan.

Korban yang diketahui bernama Jatmiko, tewas dibacok pelaku bernama Sumardi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas