FAKTA Kadus di Boyolali Dibakar Hidup-hidup, Mulai Kronologi hingga Motif Pelaku yang Kini Kabur
Seorang kepala dusun di Kabupaten Boyolali dibakar hidup-hidup oleh seorang pria lantaran masalah jual beli rumah.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Garudea Prabawati
Mendengar suara minta tolong warga langsung memadamkan api tersebut.
Baca juga: Polisi Buru Pria yang Bakar Pejabat Desa di Boyolali
2. Kata Camat
Camat Simo, Waluyo Jati membenarkan kejadian tersebut.
Ia mengatakan, Bintang merupakan seorang kepala dusun di Desa Simo.
"Bintang menjadi korban penganiayaan oleh seorang warga berinisial MYN dengan cara dibakar," kata Waluyo dikutip dari TribunSolo.com.
3. Alami Luka Bakar Hampir 50 Persen
Waluyo melanjutkan penjelasannya, Bintang mengalami luka bakar sekitar 49,5 persen.
Ia juga mengatakan, barang-barang seperti sisa bensin jenis Pertalite, sebuah korek api gas warna hijau yang digunakan pelaku, serta kaos milik Bintang yang terbakar sudah dibawa pihak Polsek Simo.
"Kejadian tersebut sudah kami laporkan dan barang-barang tersebut sudah kami serahkan ke polisi, kini pelaku masih melarikan diri," pungkasnya.
Baca juga: Perempuan di Bulungan Bakar Diri, Sirami Tubuh Minyak Tanah lalu Disulut dengan Korek Api
4. Dirawat Intensif
Hingga Senin (28/6/2021) kemarin, korban masih dirawat intensif.
Meningat luka bakarnya serius, Bintang dirawat di RSUD Simo.
Waluyo mengatakan, tubuh korban mengalami luka bakar sekitar 50 persen.
"Dari pinggul sampai kepala luka bakarnya, saat ini masih di rawat RSUD Sino dan belum jadi dirujuk ke Rumah Sakit di Solo" jelasnya dikutip TribunSolo.com.