Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Pria Tewas Diduga Diterkam Harimau, Bagian Tubuh Ditemukan Sudah Tak Utuh dan Terpisah

Seorang pria bernama Samino di Kota Dumai, Riau ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan. Ia diduga tewas setelah diterkam harimau.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Seorang Pria Tewas Diduga Diterkam Harimau, Bagian Tubuh Ditemukan Sudah Tak Utuh dan Terpisah
Net
Seorang pria bernama Samino di Kota Dumai, Riau ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan. Ia diduga tewas setelah diterkam harimau. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria bernama Samino di Kota Dumai, Riau ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan.

Ia diduga tewas setelah diterkam harimau.

Saat ditemukan, kondisi tubuh korban dalam keadaan sudah tak utuh dan terpisah.

Mayat korban ditemukan di kawasan perkebunan kepala sawit.

Kawasan tersebut diketahui merupakan habitat harimau.

"Terakhir kali korban bekerja dikebun untuk menyemprot lahan disana, itu pada hari Jumat (25/6/2021), dan setelah itu tak ada kabar berita dan ditemukan dalam keadaan mengenaskan," katanya, kepada Tribunpekanbaru.com, Rabu (30/6/2021).

Penemuan mayat, sontak menghebohkan masyarakat Kelurahan Batu Tritip, Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai.

BERITA REKOMENDASI

‎Mayat yang ditemui warga dalam keadaan tidak utuh tersebut, diketahui bernama Samino (53).

Baca juga: Detik-detik Buruh Tani Diterkam Buaya Saat Memancing di Lampung Timur, Korban Alami Patah Tangan

Korban merupakan warga RT 01 Kelurahaan Batu Tritip Kecamatan Sungai Sembilan.

Camat Sungai Sembilan, Tanwir Azhar ‎membenarkan bahwa ada peristiwa penemuan mayat yang menghebohkan warga kelurahaan Batu Tritip, pada Selasa (29/6/2021).

Kejadian penemuan ini sekitar pukul 14.00 WIB.

Ia menjelaskan, bahwa penemuan mayat di kawasan perkebunan kelapa Sawit di Jalan PU‎.


Tanwir mengimbau kepada masyarakat, khususnya di kawasan Batu Tritip untuk tidak pergi ke kebun sendirian.

Harus mebawa kawan atau keluarga.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas