Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aksi Aiptu Sunyanto, Mandikan ODGJ yang Berendam di Selokan, Dapat Laporan saat Patroli

Aksi kepedulian Bhabinkamtibmas Karangkidul Polsek Semarang Tengah, Aiptu Sunyanto menarik perhatian warga.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Aksi Aiptu Sunyanto, Mandikan ODGJ yang Berendam di Selokan, Dapat Laporan saat Patroli
Dok Warga/TribunJateng.com
Aksi Bhabinkamtibmas Karangkidul Polsek Semarang Tengah Aiptu Sunyanto saat memandikan seorang ODGJ yang sebelumnya berendam di selokan berair kotor dengan kondisi telanjang di Jalan Trengguli, Karangkidul, Semarang Tengah, Kota Semarang, Jumat (13/8/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Aksi kepedulian Bhabinkamtibmas Karangkidul Polsek Semarang Tengah, Aiptu Sunyanto menarik perhatian warga.

Ia memandikan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang berendam di selokan berair kotor.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Trengguli, Karangkidul, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (13/8/2021).

Awalnya, keberadaan ODGJ itu diketahui oleh warga.

Warga kemudian melaporkan kejadian itu ke Bhabinkamtibmas Karangkidul Polsek Semarang Tengah, Aiptu Sunyanto yang saat itu melakkan patroli.

"Ya sedang patroli menerima laporan warga ada ODGJ tiduran di selokan," terangnya kepada Tribunjateng.com.

Ia kemudian segera menolong ODGJ tersebut dengan dibantu beberapa warga untuk mengangkat tubuh ODGJ dari selokan ke pinggir jalan.

Baca juga: Viral Cerita Jasa Ekspedisi Temukan Paket Selundupan Isi 6 Ular, Sudah Kedua Kalinya Terjadi

Berita Rekomendasi

Ia juga sempat bertanya kepada ODGJ tersebut namun tak ada respon sama sekali.

"Saya lalu berinisiatif memandikan Bapak ODGJ tersebut, kasihan kalau dibiarkan seperti itu tubuhnya kotor dalam kondisi tak berpakaian," terangnya.

Selepas mandi pagi, ODGJ tersebut lalu diberi sarapan berupa nasi bungkus dan teh hangat.

Makanan dan minuman itu disantap dengan lahap oleh ODGJ.

"Kami juga berikan sarung untuk menutupi anggota tubuh bagian bawah," ucapnya.

Aksi Bhabinkamtibmas memandikan ODGJ ternyata menyedot perhatian warga.

Ternyata dari seorang warga mengenali ODGJ yang diketahu bernama Budiyono (54) warga
Bugangan Gang III, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang.

Baca juga: VIRAL Video Penjual Koran Menangis setelah Dibayar Lebih, Pembeli Akui Ikut Terharu, Begini Kisahnya

Halaman
12
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas