Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Pria Habisi Nenek 60 Tahun, Curiga Korban jadi Dukun Santet dan Penyebab Anaknya Meninggal

Seorang nenek 60 tahun di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB) dianiaya hingga tewas.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Miftah
zoom-in Seorang Pria Habisi Nenek 60 Tahun, Curiga Korban jadi Dukun Santet dan Penyebab Anaknya Meninggal
The Indian Express
Ilustrasi pembunuhan- Seorang nenek 60 tahun di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB) dianiaya hingga tewas. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang nenek 60 tahun di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB) dianiaya hingga tewas.

Pelaku nekat menghabisi korban lantaran curiga korban punya ilmu santet.

Ia juga menduga sang anak meninggal karena nenek tersebut.

Diketahui yang menjadi korbannya adalah nenek 60 tahun berinisial SR.

Jasad korban ditemukan tergeletak di ladang jagung Desa Tengah, Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa.

Belakangan terungkap fakta, korban dihabisi oleh pria AL alias Masten (43).

Ia merupakan tetangga satu desa dengan korban.

Baca juga: Kasus Ibu dan Anak Tewas di Mobil, Tuti Disebut Sering Dapat Teror dari Istri Muda sang Suami

Berita Rekomendasi

Kronologi

 Penyidik Polres Sumbawa saat melakukan olah TKP di ladang jagung yang menjadi lokasi penemuan mayat korban, Senin (16/8/2021).
Penyidik Polres Sumbawa saat melakukan olah TKP di ladang jagung yang menjadi lokasi penemuan mayat korban, Senin (16/8/2021). (TribunLombok/Istimewa)

Kasus ini bermula dari penemuan jasad korban pada Senin (16/8/2021), pukul 09.00 Wita.

Dikutip dari TribunLombok.com, nenek malang itu ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan.

Korban meninggalkan rumah pagi hari untuk mencari asam di kebun jagung miliknya.

Jaraknya sekitar 50 meter dari rumah korban.

Dia berangkat seorang diri karena suaminya terbaring sakit di rumah.

Tidak lama suasana menjadi heboh.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas