Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Ayah di Jambi Aniaya dan Lempar Anaknya ke Sungai, Ini Penyebabnya

Sebuah video yang memperlihatkan aksi kekerasan terhadap anak di bawah umur viral di media sosial.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Viral Video Ayah di Jambi Aniaya dan Lempar Anaknya ke Sungai, Ini Penyebabnya
http://www.ladbible.com
Ilustrasi - Sebuah video yang memperlihatkan aksi kekerasan terhadap anak di bawah umur viral di media sosial. Kekerasan itu dilakukan oleh seorang pria berinisial FN (36) kepada anak kandungnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah video yang memperlihatkan aksi kekerasan terhadap anak di bawah umur viral di media sosial.

Kekerasan itu dilakukan oleh seorang pria berinisial FN (36) kepada anak kandungnya.

Peristiwa itu terjadi di Kelurahan Teluk Dawan, Kecamatan Sabak Barat, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.

Dalam video yang beredar, terlihat anak berusia 6 tahun itu berdiri di pinggir sungai sembari menangis.

Kemudian seorang pria yang merupakan ayah si bocah memarahi anak tersebut.

Pelaku bahkan menampar bocah itu menggunakan sandal yang dipegang di tangan kanannya.

Mendapat pukulan itu, sang anak kembali menangis histeris.

Berita Rekomendasi

Melihat anaknya menangis tidak membuat FN menghentikan aksinya.

Baca juga: Viral Pak Kades Dituding Aniaya Pemandu Lagu Usai Karaoke, Ini Penjelasannya

Baca juga: Pemuda di Semarang Tewas di Tangan 3 Begal, Korban Ditendang saat Naik Motor, Ini Kronologinya

Dia malah mengangkat tubuh anaknya kemudian melemparkannya ke sungai.

Mengutip dari Tribun Jambi, Ketua RT setempat, Usman membenarkan kejadian tersebut.

Namun, ia mengaku tak mengetahui penyebab pasti FN menganiaya anaknya.

"Iya tadi pagi kejadiannya, saya kurang tahu juga apa sebabnya soalnya tadi saya masih di Jambi," katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin (6/9/2021).

Dikatakan Usman, setelah kejadian itu, FN telah dibawa oleh polisi untuk dimintai keterangan.

Terkait dengan insiden itu, Camat Muara Sabak Barat, Arie Julian Saputra menjelaskan apa yang sebenernya terjadi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas