Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta-fakta Sopir Bakar Garasi Taksi Milik Bos di Cimahi: Korban Rugi Rp3,2 Miliar, Ini Motifnya

Seorang sopir di Kota Cimahi, Jawa Barat, nekat membakar garasi milik bosnya sendiri. Korban merugi hingga Rp 3,2 miliar. Ini fakta-faktanya.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Fakta-fakta Sopir Bakar Garasi Taksi Milik Bos di Cimahi: Korban Rugi Rp3,2 Miliar, Ini Motifnya
Freepik/Ilovehz
Ilustrasi seorang sopir bakar garasi mobil taksi milik bosnya hingga merugi Rp 3,2 miliar. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang sopir di Kota Cimahi, Jawa Barat, nekat membakar garasi mobil taksi milik bosnya sendiri.

Sebanyak 31 mobil di lokasi hangus terbakar.

Akibatnya, korban mengalami kerugian mencapai miliaran rupiah.

Usai kejadian pelaku berhasil diamankan polisi untuk diproses lebih lanjut.

Bagaimana kelengkapan informasinya? Berikut rangkuman fakta-faktanya, Senin (10/4/2021):

Baca juga: Mobil Sedan Terbakar di Tasikmalaya, Pengemudinya Bergegas Keluar Setelah Lihat Kepulan Asap

Kronologi kejadian

Diketahui pelaku dari pembakaran ini seorang pria berinisial AKK (62).

Berita Rekomendasi

Sedangkan korbannya adalah bos dari pelaku, Tan AFie Natan (60).

Dikutip dari TribunJabar, kejadian bermula saat AKK mendatangi garasi yang terletak di Jalan Rancabali Kelurahan Pasirkaliki, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi pada Sabtu (2/9/2021).

Pelaku datang pagi-pagi dan melihat kondisi garasi sedang sepi.

Kemudian, dia pun membeli bensin dan langsung membakar garasi taksi itu dengan cara menyiram semua kendaraan menggunakan bensin.

Tak sampai disitu, pelaku juga membakar ban bekas yang ada di dalam garasi tersebut sampai akhirnya api membesar.

Api pun menghanguskan sebagian bangunan dan 31 mobil di dalamnya.

Baca juga: Sakit Hati Tak Diberi Rokok, Pemuda Mabuk di Banjarmasin Bakar 4 Motor Milik Warga, Ini Kronologinya

Puluhan taksi milik perusahaan taksi yang berlokasi di Jalan Rancabali, RT 01/11, Kelurahan Pasirkaliki, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, dibakar pada Sabtu (2/10/2021). Pelaku sudah ditangkap.
Puluhan taksi milik perusahaan taksi yang berlokasi di Jalan Rancabali, RT 01/11, Kelurahan Pasirkaliki, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, dibakar pada Sabtu (2/10/2021). (Istimewa/Pemadam Kebakaran Kota Cimahi)

Pelaku ditangkap

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas