Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Pocong Mini Ditemukan saat Penggalian Situs di Boyolali, Diduga Perantara Santet, Ini Isinya

Dua pocong mini ditemukan saat penggalian situs di Boyolali, Jawa Tengah.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Dua Pocong Mini Ditemukan saat Penggalian Situs di Boyolali, Diduga Perantara Santet, Ini Isinya
TribunSolo.com/Tri Widodo
Pocong Mini di Situs Watugenuk, Desa Kragilan, Kec Mojosongo, Boyolali. 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Tri Widodo

TRIBUNNEWS.COM - Dua pocong mini ditemukan saat penggalian situs di Boyolali, Jawa Tengah.

Diduga pocong mini itu perantara santet.

Saat dibuka, pocong mini itu berisi gumpalan tanah dan paku.

Adapun lokasi penemuannya di Situs Watugenuk, Desa Kragilan, Kecamatan Mojosongo, Boyolali.

Dua pocong mini itu ditemukan oleh penggali situs.

Diketahui, penggalian di Situs Watugenuk, Desa Kragilan, Kecamatan Mojosongo sudah dilakukan sejak beberapa hari lalu.

Berita Rekomendasi

Selama proses penggalian ini, pekerja penggali tanah menemukan benda aneh di luar dugaan.

Pekerja menemukan kain mori putih yang dibentuk menyerupai pocong manusia berukuran kecil.

Hanya saja, terdapat tiga tali pocong. Yakni bagian atas kepala, perut serta bagian bawah.

Baca juga: Heboh Temuan Bongkahan Emas di Sungai OKU Selatan, Kades Ujanmas Beri Penjelasan 

Didalam pocong mini itu, ada gumpalan tanah, benang warna merah putih serta paku.

Keduanya ditemukan di dua lokasi blok penggalian yang berbeda.

Satu ditemukan di blok utara dan satunya lagi di blok tengah.

Kedua pocong yang diduga sebagai perantara santet itu ditemukan di kedalaman sekitar 40 sentimeter dari permukaan tanah.

Saat ditemukan, kedua 'pocong mini' itu terlihat belum terlalu lama dikubur.

Hal itu terlihat dari masih utuhnya kain mori yang telah dikubur di lokasi Situs Watugenuk ini.

Narto Miharjo Widodo pekerja penggali yang menemukan pocong mini itu menjelaskan kronologinya.

Dia mengaku saat menggali di kedalaman 40 sentimeter menemukan benda putih.

Karena proses penggalian dilakukan secara perlahan, kedua pocong mini itu tak ikut terkena alat penggali.

Baca juga: Berawal dari Temuan Masker, Jasad Fauzan Ditemukan di Hutan Ponorogo, Sempat Dilaporkan Hilang

"Yang satu di sini, yang satu disana," ucap laki-laki berusia 65 tahun itu sambil menunjukkan lokasi temuan benda seperti pocong itu.

Dia mengaku baru kali ini menemukan benda aneh tersebut. Meski begitu dia tak takut atau gemetar saat menemukan kain mori ini.

"Kerjaan saya menggali kubur. Ketemu tengkorak manusia sudah biasa," ujarnya.

Temuan ini sempat menjadi perbincangan lucu saat proses penggalian situs ini.

Dari beberapa perbincangan yang TribunSolo.com dengar ada yang menduga jika benda menyerupai pocong itu digunakan untuk menyantet orang.

"Kayaknya ini untuk memisahkan orang. Karena dikubur di lokasi berbeda," tutur warga yang enggan disebutkan namanya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Kronologi Temuan 'Pocong Mini' di Situs Watugenuk Boyolali: Ikut Terkena Alat Penggali

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas