Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jengkel 2 Kali Diintip saat Mandi, Pria Dorong Temannya hingga Terjatuh dari Lantai 6

Seorang pria di Semarang nekat mendorong temannya hingga terjatuh dari lantai 6 karena jengkel diintip dua kali saat mandi.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Jengkel 2 Kali Diintip saat Mandi, Pria Dorong Temannya hingga Terjatuh dari Lantai 6
Tribun Jateng/ Rahdyan Trijoko Pamungkas
Lingkaran merah menampakkan sebuah jendela pecah yang merupakan TKP seorang pria terjun dari lantai 6 sebuah hotel di Kota Semarang, belum lama ini. 

Sebelumnya, sekitar pukul 18.30 WIB, tersangka bersama dua rekannya dan korban sempat merayakan pesta perpisahan pendidikan profesi advokat Peradi di kafe yang berada di depan hotel.

Baca juga: Diduga Mabuk Berujung Cekcok, Bobi Tewas Didorong Temannya dari Jendela Lantai 6 Hotel di Semarang

Baca juga: Usai Minum-minum, Pria Ini Tabrak Kaca Kamar Hotel di Semarang hingga Pecah

"Setelah acara selesai dan dirasa tidak kondusif kami berempat memutuskan pindah ke hotel tersebut untuk sekadar istirahat," ujar tersangka saat dihadirkan dalam konferensi pers di Polrestabes Semarang, Rabu.

Tersangka mengatakan, berada di kafe tersebut hingga pukul 21.30 WIB.

"Ada banyak minuman keras, ada anggur, dan beragam minuman keras lainnya," ungkapnya.

Gara-gara diintip saat mandi

Masih dari keterangan tersangka, setibanya di hotel, dia masih dalam pengaruh minuman keras.

Korban pun mandi terlebih dahulu, setelah selesai selanjutnya gantian tersangka yang mandi.

Berita Rekomendasi

"Namun saat mandi, saya diintip dua kali. Saat diintip pertama kali saya refleks saya menutup pintu dengan keras."

"Dan diintip kedua saya sudah persiapan menutup pakai tirai kamar mandi," bebernya.

Tersangka mengaku, saat kejadian korban sempat menimpa dirinya di kasur.

"Saya waktu itu ditimpa menggunakan lengan korban," imbuhnya.

pria dorong temannya dari lantai 6 hotel
Gelar perkara di Mapolrestabes Semarang, Rabu (10/11/2021)(KOMPAS.com/RISKA FARASONALIA)

Baca juga: 2 Motor Tabrakan di Kota Semarang: 1 Orang Tewas di TKP

Baca juga: Tarif PCR di Beberapa Klinik di Semarang masih Rp 450 Ribu

Kemudian, tersangka mendorong korban ke depan untuk menghindari agar tidak ditimpa.

"Namun, saat saya dorong korban mengarah ke kaca jendela," ucapnya.

Menurut pelaku, sempat terjadi perdebatan kecil dengan korban sebelum kejadian tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas