Tersesat, Pendaki Gunung Merbabu Asal Ukrainia Ditemukan saat Hujan Deras dan Tanpa Logistik
Pendaki asal Ukraina, Nickolay (60) dilaporkan hilang saat mendaki Gunung Merbabu, dia diduga terpisah dari 2 rekannya saat turun gunung.
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, BOYOLALI - Pendaki asal Ukraina, Nickolay (60) dilaporkan hilang saat mendaki Gunung Merbabu, Sabtu (4/12/2021).
Nickolay diduga terpisah dari dua rekannya saat turun gunung.
Ketiganya merupakan pendaki ilegal atau tidak terdaftar di pos pendakian.
Pencarian pun dilakukan dan baru membuahkan hasil, Minggu (5/12/2021) dini hari.
Baca juga: Pohon Sukun di Aceh Besar Tumbang Timpa Mobil Pick Up, 9 Orang Alami Luka-luka
Baca juga: Apa Kabar Polisi yang Ditabrak dan Dilindas Bandar Narkoba di Rest Area Tol Cirebon ?
Komandan SAR Boyolali Kurniawan Fajar Prasetyo mengatakan, setelah menerima kabar satu orang pendaki hilang, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Balai Taman Nasional Gunung Merbabu (BTMGMB).
Dilanjutkan, upaya penyisiran dengan menerjunkan dua SRU.
Upaya pencarian tim gabungan membuahkan hasil setelah beberapa jam penyisiran.
"Benar, korban kami temukan selamat," ujar Komandan SAR Boyolali, Kurniawan Fajar Prasetyo, Minggu (5/6/2021).
Baca juga: Sederet Sanksi bagi Menwa UPN Veteran Jakarta, Buntut Tewasnya Mahasiswi saat Pembaretan di Bogor
Yoyok, sapaan Kurniawan Fajar Prasetyo menyebut, dari keterangan dua pendaki lain, Nikolay diduga terpisah di pertigaan simpang Macan, Ngagrong, Kecamatan Ampel.
Dari titik itu ada empat jurusan. Tiga menuju desa-desa di wilayah Kecamatan Selo dan satu jurusan ke desa di Ampel.
"Saat itu, yang bersangkutan, tanpa logistik dan penerangan. Kami bersyukur, Nikolay ditemukan selamat pada dini hari. Saat itu kondisi hujan deras," katanya.
Baca juga: Dishub Gadungan yang Palak Pelaku Usaha di Leuwiliang Bogor Tertangkap, Uang Rp 1,5 Juta Disita
Padahal, di sana, vegetasinya sangat rapat karena bukan jalur pendakian.
Dalam pengakuannya, Nikolai menjelaskan, dirinya terpisah dengan temannya dan tersesat.
Diapun mencoba bertahan di kawasan hutan puncak Merbabu.
Saat mengetahui tersesat, dia mencoba kembali ke titik awal terpisah.
Artikel ini telah tayang di TribunBanyumas.com dengan judul Tersesat, Pendaki Gunung Merbabu Asal Ukraina Ditemukan Tanpa Logistik,