Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Petani Karet Asal Banyusin Ditemukan Tewas di Kebun Miliknya, Berikut Kesaksian Istri Korban

Tomi Harun (38) seorang petani karet ditemukan tak bernyawa di kebun miliknya Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Selasa (4/1/2022).

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Petani Karet Asal Banyusin Ditemukan Tewas di Kebun Miliknya, Berikut Kesaksian Istri Korban
TRIBUN SUMSEL/M ARDIANSYAH
Anggota Satreskrim Polres Banyuasin saat mengecek kondisi mayat yang ditemukan di kebun karet, Selasa (4/1/2022). 

TRIBUNNEWS.COM, BANYUASIN - Tomi Harun (38) seorang petani karet ditemukan tak bernyawa di kebun miliknya, Desa Tanjung Agung, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Selasa (4/1/2022).

Korban pertama kali ditemukan istrinya Evi Susanti.

Penemuan jasad korban berawal dari kecurigaan sang istri karena Tomi tak terlihat pulang ke rumah.

Lantas, Evi Susanti bersama orangtuanya mencari keberadaan suaminya di kebun karet.

Setelah dua jam berkeliling di kebun karet yang luasnya lebih kurang dua hektare, akhirnya Evi menemukan sang suami sudah tergeletak tak bernyawa.

Melihat suaminya tewas, Evi sempat tak bisa berbuat apa-apa dan syok.

Sementara orangtuanya langsung memberitahu keluarga dan tetangga, bila Tomi Harun ditemukan sudah tidak bernyawa.

Baca juga: Polres Banyuasin Masih Selidiki Temuan Mayat di Kebun Karet, Tak Ditemukan Tanda Kekerasan

Berita Rekomendasi

"Akhir-akhir ini, karet yang ditampung dari batang sering hilang dicuri orang. Makanya, semalam, dia ini memutuskan menjaga di kebun. Jangan sampai kembali dicuri orang," ujar Evi sambil meneteskan air mata ketika ditemui di lokasi kejadian.

Evi menuturkan sebelum berangkat untuk menjaga kebun karet yang sering kemalingan itu, Tomi sempat berpamitan dengan sang istri.

Baca juga: Bandar Sabu Banyuasin Ini Terjaring Razia di Palembang, Ditemukan Juga Senjata Api

Semalaman, Tomi menjaga kebun karet miliknya agar getah karet yang sudah disadap tidak lagi di curi orang.

Namun, saat pagi Evi dan orangtuanya yang datang ke kebun karet untuk mengambil getah karet yang sudah disadap tidak melihat korban Tomi.

Baca juga: Warga Banyuasin Sumatera Selatan Ditemukan Meninggal di Kebun Karet, Korban Ditemukan Membiru

Sehingga, diputuskan untuk mencari korban di sekitar kebun karet.


"Kami cari di pondok yang dijadikan tempat tidur, tetapi tidak ada. Makanya kami cari di kebun, ternyata sudah ketemu seperti ini," ungkap Evi lirih.

Evi berharap, pihak kepolisian bisa mengungkap pasti penyebab kematian sang suami.

Halaman
12
Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas