Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hanyut di Dramaga Bogor, Pria yang Tenggelam 3 Hari Sebelumnya Ditemukan di Sungai Cisadane

Rizky terbawa derasnya aliran Sungai Ciapus, Dermaga Bogor dan tim SAR gabungan dari BPBD, Damkar dan penduduk lansung mencari keberadaan korban

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Hanyut di Dramaga Bogor, Pria yang Tenggelam 3 Hari Sebelumnya Ditemukan di Sungai Cisadane
ist
Ilustrasi mayat tenggelam 

Laporan Wartakotalive  Hironimus Rama

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Rizky Ramdani (23), yang hanyut di Sungai Ciapus, Dramaga pada Minggu (9/1/2022), akhirnya ditemukan tak bernyawa.

Pria Desa Cilebut Barat, Sukaraja ditemukan,  Rabu (12/1/2022).

Penata Penanggulangan Bencana Muda BPBD Kabupaten Bogor M. Adam Hamdani mengatakan mayat Rizky ditemukan di Sungai Cisadane, tepatnya di belakang Kantor Desa Mekar Sari, Kecatan Ranca Bungur, Kabupaten Bogor.

"Tadi ditemukan pada pukul 10.45 WIB oleh warga sekitar," kata Adam, Rabu (12/1/2022).

Saat ditemukan, lanjutnya, kondisi jasad korban cukup mengenaskan.

"Kondisi tubuhnya sudah lebam.

BERITA REKOMENDASI

Tadi sempat tidak dikenali oleh ayahnya," jelas Adam.

Baca juga: Mayat Tukang Lontong Sayur Ditemukan dalam Sumur di Jakarta Utara, Diduga Sengaja Akhiri Hidup

Setelah ayahnya datang ke lokasi dan mengecek langsung ciri-ciri korban, akhirnya  jasad yang ditemukan dikenali sebagai Rizky.

"Jenasah almarhum sudah diserahkan ke keluarga dan dimakamkan," papar Adam.

Sebagai informasi, Rizky hanyut terbawa derasnya aliran Sungai Ciapus, Kecamatan Dramaga, saat memancing bersama dua temannya.

Tim SAR gabungan dari BPBD, Damkar dan polisi telah melakukan pencarian sesaat setelah kejadian pada Minggu (9/1/2021) sore.


Namun baru pada hari ini korban ditemukan.

"Kendala pencarian jasad korban selama ini adalah turunnya hujan di hulu Sungai Cisadane sehingga aliran air cukup deras," tutur Adam.

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Korban Hanyut di Dramaga Ditemukan di Sungai Cisadane, Begini Kondisinya

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas