Pria Lansia Tewas Tertabrak Kereta Api di Dekat Stasiun Purwokerto
Petugas mendapati laki-laki tua tergeletak di tengah rel kereta api dengan posisi tertelungkup dan sudah meninggal dunia.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, PURWOKERTO - MP (71) warga Duren Sawit, Jakarta Timur tewas tertabrak Kereta Api Bangunkarta di Timur Underpass Jenderal Sudirman, Rabu (23/3/2022) sekitar pukul 12.11 WIB.
Saat ditemukan, pria tersebut tidak diketahui identitasnya lantaran tidak ada kartu identitas ditemukan bersama jenazah.
Pria tua tersebut tertabrak di perlintasan rel kereta antara Notog-Purwokerto Kelurahan Bantarsoka RT 001 RW 003, Kecamatan Purwokerto Barat, Banyumas.
Tewasnya korban diketahui setelah masinis KA Bangunkarta relasi Yogja-Pasar Senen melaporkan ada seorang pejalan kaki yang tertabrak kereta api.
Selanjutnya pihak stasiun memerintahkan kepada petugas Polsuska dan penjaga palang pintu Kelurahan Pasirmuncang mendatangi lokasi.
Kemudian mereka menuju ke lokasi dengan berjalan kaki.
Sesampainya di tempat kejadian, petugas mendapati laki-laki tua tergeletak di tengah rel kereta api dengan posisi tertelungkup dan sudah meninggal dunia.
Kemudian mereka memindahkan jenazah ke sisi timur rel dengan tujuan agar tidak terseret kereta yang akan melintas berikutnya.
Baca juga: Kakek Berusia 85 Tahun Tewas Tertabrak Kereta Api di Cilacap, Begini Kronologinya
Jenazah kemudian dibawa ke RS Margono Soekarjo Purwokerto.
Unit inafis melakukan pengecekan identitas dan mendapatkan hasil identitas korban.
Berdasarkan hasil olah TKP korban mengalami luka robek pada kepala bagian belakang.
"Diduga kuat korban mengakhiri hidupnya dengan cara menabrakkan diri ke kereta api. Korban tidak membawa identitas apapun," kata Kapolsek Purwokerto Barat AKP Warsono dalam keterangan tertulis kepada Tribunbanyumas.com.
Langkah-langkah yang dilakukan berkoordinasi dengan Polsek Duren sawit untuk mencari keluarga korban.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah mengingatkan masyarakat tidak melakukan aktivitas yang membahayakan di sekitar jalur KA.