Kreatif, Pria Ini Daur Ulang Paper Bag McD & Starbucks Jadi Tas Mewah, Kontennya Viral di Instagram
Konten upcycle atau daur ulang barang yang diunggah oleh akun Instagram @wiralagabae menjadi viral di Instagram.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Konten upcycle atau daur ulang barang yang diunggah oleh akun Instagram @wiralagabae menjadi viral di Instagram.
Pasalnya ia banyak mendaur ulang barang-barang biasa menjadi layaknya barang mewah bermerek.
Konten dari akun Instagram @wiralagabae yang paling menarik perhatian publik adalah daur ulang paper bag McD menjadi tas mewah.
Baca juga: Cerita Viral Mobil Pemudik Tersesat di Jalan Setapak Brebes, Sopir Suka Halusinasi, Warga Keheranan
Dalam mendaur ulang paper bad McD tersebut ia pun terinspirasi dari brand tas ternama, Balenciaga.
Diketahui konten tersebut diunggah pada 22 Februari 2022 lalu.
Hingga kini, Kamis (14/4/2022), unggahan milik akun @wiralagabae tersebut telah disukai oleh 46.882 pengguna Instagram lainnya.
Baca juga: Video Azan Viral, Ari Lesmana: Beban Berat Ya
Selain mendaur ulang paper bag Mcd, pemilik akun Instagram @wiralagabae ini juga mendaur ulang paper bag Starbucks.
Daur ulangnya yang dibuatnya kali ini terinspirasi dari tas dari brand terkenal, Dior.
Konten yang diunggah pada 18 Maret 2022 lalu itu pun telah disukai oleh 79.581 pengguna Instagram pada, Kamis (14/4/2022).
Baca juga: Viral Perempuan dari Pati Lakukan Photoshoot dengan Banyak Ular di Kepala, Ini Kisah di Baliknya
Sudah Buat Konten Upcycle Sejak Lama
Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, pria yang bernama Wira Laga Bachtiar ini mangungkapkan bahwa ia sudah lama membuat karya upcycle ini.
Namun untuk mendokumentasikan dan mengunggah karyanya di sosial media baru sekitar satu tahun setengah ini.
Wira pun mengaku membuat karya upcycle ini karena memang ia memiliki hobi menjahit.
"Untuk mulai kapan aku konten upcycle, sebenarnya udah lama, aku kan hobinya jahit juga. Tapi maksudnya belum pernah aku videoin. Jadi udah lama."
Baca juga: Viral Video Remaja Tawuran di Serang Baru Bekasi, Polisi Duga Hanya Untuk Konten di Media Sosial
"Cuma pas aku punya niat untuk aku videoin, aku dokumentasi, aku posting di sosial media itu mungkin sekitar satu tahun setengah ini," kata Wira kepada Tribunnews.com, Rabu (14/4/2022).
Lebih lanjut Wira menuturkan, untuk produk upcycle yang dibuatnya, biasanya ia lebih fokus untuk membuat tas.
Namun kadang ia juga membuat produk fashion lainnya seperti topi, baju atau vest.
"Untuk produk-produk yang aku buat Upcycle aku lebih concern ke ini si tas, tapi kadang juga bikin semacam topi, baju atau vest atau yang berhubungan dengan dunia fashion si," terang Wira.
Baca juga: Viral Momen Ibu Bernegosiasi Saat Anak Tak Mau Makan, Banjir Pujian Netter: Parenting-nya Keren
Banyak Orang Tertarik dan Ingin Membeli Barang Upcycle Karya Wira
Pria asal Sidoarjo, Jawa Timur ini mengaku telah membuat banyak karya upcycle, tapi ia tidak tahu jumlah persisnya berapa karya yang ia buat.
Karena biasanya setelah ia mengunggah karya upcycle-nya di Instagram, banyak netizen yang tertarik dan ingin membeli.
Namun Wira hanya akan menjual karyanya jika benar-benar layak untuk dijual.
Biasanya Wira menjual karya-karya upcycle-nya ini dengan cara dilelang melalui akun sosial medianya.
Baca juga: VIRAL Pria Bantu Driver Ojol Dapat Kaki Palsu Gratis, Berawal dari Pesan Minuman
"Kalau untuk hasil barang yang sudah aku bikin aku enggak pernah ngitung, yang pasti banyak. Soalnya kadang aku bikin barang itu aku posting, tapi pasti ada aja netizen yang nanya dijual enggak."
"Kadang itu kalau barangnya misalnya jahitannya bagus, itu bisa aku jual dengan cara melelang. Misal aku ngerjainnya masih ada sedikit kendala atau kurang sempurna itu aku enggak jual, tapi buat aku koleksi sendiri," ungkap Wira.
Wira menyebut, karya upcycle-nya yang paling membuat publik tertarik akhir-akhir ini adalah paper bag McD dan Starbucks yang ia rubah layaknya tas branded Balenciaga dan Dior.
"Terus yang paling dinotice sama netizen si akhir-akhir ini yang tas mcd itu, yang aku buat dari shoping bag atau paper bag McD. Sama yang Starbucks itu yang jadi tas Dior. Kalau McD kan kemarin jadi tas Balenciaga," imbuhnya.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)