Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bentrokan Babarsari: Pertikaian Antar Kelompok Berujung Perusakan dan Pembakaran

Sebuah bentrokan antar dua kelompok terjadi di kawasan Babarsari, Depok, Yogyakarta.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Bentrokan Babarsari: Pertikaian Antar Kelompok Berujung Perusakan dan Pembakaran
Twitter
Aksi perusakan di Babarsari, Sleman, DI Yogyakarta, Senin (4/7/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Kerusuhan terjadi di Babarsari, Depok, Catur Tunggal, Kabupaten Sleman, Yogyakarta pada Senin (4/7/2022).

Dua kelompok bertikai, hingga adanya penganiayaan dengan senjata tajam (sajam), berakibat beberapa orang mengalami luka-luka.

Peristiwa tersebut merupakan buntut dari pertikaian di sebuah tempat hiburan di Babarsari pada, Sabtu (2/7/2022).

Bentrokan tersebut pun juga berujung pada Senin kemarin, di mana terjadi pembakaran beberapa bangunan ruko hingga kendaraan.

Kerusuhan ini pun viral di sosial media.

Termasuk sebuah video yang memperlihatkan kelompok orang berjalan membawa senjata tajam.

Baca juga: Polda DIY Minta Diberi Kepercayaan Usut Tuntas Kerusuhan di Babarsari: Korban Belum Melapor

Berdasarkan pantauan Tribunnews pada pukul 17.50 WIB kemarin, kata Babarsari berada di urutan pertama trending topic di Twitter.

BERITA TERKAIT

Yakni dengan jumlah lebih dari 16,5 ribu cuitan buntut dari kerusuhan yang terjadi.

Babarsari Jadi Trending Topic di Twitter
Kawasan Babarsari, Kabupaten Sleman, Yogyakarta menjadi trending topic di Twitter Senin (4/7/2022). Hal ini lantaran adanya kerusuhan di wilayah tersebut yang diduga berawal dari penganiayaan.

Baca juga: Sultan Hamengkubuwono X Sayangkan Terjadinya Bentrok Antarkelompok di Babarsari

Lalu apa saja fakta-fakta yang mengakibatkan adanya kerusuhan di kawasan Babarsari tersebut? Berikut ulasannya yang Tribunnews himpun dari berbagai sumber.

1. Awal Kronologi

Dikutip dari Tribun Jogja, kerusuhan di Babarsari diduga dipicu dari adanya penganiayaan di sebuah tempat hiburan.

Sehingga berujung pada perselisihan antar kelompok.

Imbasnya, satu tempat hiburan mengalami kerusakan.

Selain itu, beberapa orang juga mengalami luka-luka buntut dari perselisihan kelompok ini.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas