KRONOLOGI Remaja Diterkam Buaya di Danau Tolire Ternate, Berawal dari Memancing Bersama Teman
Kronologi remaja diterkam buaya di Danau Tolire Ternate, kini jasad korban sudah ditemukan.
Penulis: Nuryanti
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini kronologi remaja diterkam buaya di Danau Tolire Ternate, Maluku Utara.
Peristiwa warga diterkam buaya itu terjadi pada Selasa (2/8/2022) pukul 15.00 WIT.
Farjan Idham (15) asal Kelurahan Takome, Ternate, menjadi korban dalam insiden tersebut.
Dilansir TribunTernate.com, awalnya korban bersama lima temannya pergi memancing di kawasan Danau Tolire Ternate.
Korban lalu berpindah dari pinggir danau ke atas pohon tumbang, yang menjulang ke danau.
Namun, tidak lama kemudian, korban diterkam buaya dan dibawa masuk ke dalam air.
Setelah melihat insiden itu, lima teman korban melapor ke pihak berwajib.
Danau Tolire Ternate Ditutup Sementara
Pada Rabu (3/8/2022), wisata Danau Tolire Ternate ditutup untuk sementara waktu.
Kapolres Ternate, AKBP Andik Purnomo Sigit, menjelaskan wisata Danau Tolire Ternate ditutup hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
"Wisata ini ditutup hingga batas waktu yang tidak ditentukan, karena pencarian masih berlangsung," katanya, Rabu.
Baca juga: Warga Hanya Temukan Motor, Sepatu dan Pukat Robek Milik La Upa, Dia Diduga Diterkam Buaya
131 Personel Basarnas Ternate Cari Korban
Ketua Tim Vertical Rescue Indonesia Maluku Utara, Deddy, mengungkapkan pihaknya mengerahkan 131 personel gabungan dari Basarnas Ternate, Vertical Rescue Indonesia, dan Polres Ternate, untuk mencari korban.
"Personel-personel itu kita kerahkan untuk melakukan pencarian korban," ujarnya, Kamis (4/8/2022), dikutip dari TribunTernate.com.