Ditanya Apakah Ratu Atut Akan Kembali ke Politik, Andika: Ingin Lebih Dekat kepada Allah
Andika menuturkan selama menjalani hukuman, ibunya melaluinya dengan penuh kesabaran
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG- Mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah belum memutuskan apakah kembali ke dunia politik.
Ratu Atut bebas bersyarat dari penjara pada Selasa (6/9/2022).
Baca juga: Ekspresi Bahagia Ratu Atut Bebas, Tertawa dan Ucap Kangen hingga Ziarah ke Makam Ayah
Andika Hazrumy, mantan Wakil Gubernur Banten yang juga anak Ratut Atut, mengatakan ibunya ingin menghabiskan waktu dengan keluarga.
"Kembali ke keluarga, sekarang beliau itu pengen lebih dekat dengan Allah untuk lebih memaksimalkan ibadah dan dekat bersama keluarga," kata Andika saat menemani Ratu Atut Chosiyah mendatangi kantor Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Serang.
Andika Hazrumy mengucapkan terima kasih dukungan masyarakat kepada ibunya.
"Saya mewakili keluarga memberikan terima kasih kepada semua pihak, yang telah mensuport dan membantu kami keluarga untuk tabah melaksanakan perjalanan hidup ibu," kata dia.
Andika menuturkan, bahwa selama menjalani hukuman, ibunya telah melaluinya dengan penuh kesabaran.
"Iya nanti setiap sebulan sekali (laporan) bisa mekanismenya lewat zoom atau datang ke sini."
Baca juga: Bebas Bersyarat Mantan Gubernur Banten Ratu Atut Bisa Dicabut: Wajib Lapor Selama 4 Tahun
"Artinya selama sebulan sekali harus ada laporan ke sini," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, Mantan Gubernur Banten, Ratu Atut Chosiyah baru saja mendatangi kantor Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Serang, Selasa (6/9/2022) sore.
Kedatangannya di sana yaitu menjalani laporan, atas keluarnya dari hukuman penjara.
Di mana diketahui Ratu Atut Chosiyah mendapatkan program reintegrasi, yakni pembebasan bersyarat (PB) dari Lapas Kelas IIA Tangerang.
Sehingga mengharuskannya wajib lapor setiap satu bulan sekali, ke kantor Bapas Kelas II Serang.
Baca juga: Kiprah Ratu Atut di Politik: 12 Tahun Jadi Gubernur Banten, Buat Dinasti Politik Berisi Keluarganya
Saat di Bapas Kelas II Serang, Atut didampingi anak-anaknya yakni Mantan Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy beserta istrinya Ade Rossi, serta adiknya Andiara Aprilia Hikmat dan Ananda Triana Salichan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.