Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bus Rombongan SMPN 3 Garut Tabrak 2 Pengendara Motor di Purworejo, 1 Orang Meninggal

Satu pengendara motor meninggal karena tertabrak dan tertindih bus pariwisata rombongan SMP 3 Garut. Kecelakaan terjadi di jalan Daendels, Purworejo.

Penulis: Faisal Mohay
Editor: Nuryanti
zoom-in Bus Rombongan SMPN 3 Garut Tabrak 2 Pengendara Motor di Purworejo, 1 Orang Meninggal
ist via TribunJabar.id
Bus rombongan study tour siswa SMP 3 Garut mengalami kecelakaan di Jalan Daendels, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (12/2/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Bus pariwisata yang membawa rombongan siswa SMPN 3 Garut menabrak dua pengendara motor di Jalan Daendels, Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (12/2/2023) malam.

Satu pengendara motor meninggal dunia dan satu pengendara lainnya mengalami luka-luka akibat kecelakaan ini.

Bus pariwisata ini melaju ke arah Garut setelah membawa para siswa study tour di Yogyakarta.




Kanit Gakkum Satlantas Polres Purworejo, Iptu Eko Rosdianto mengatakan, kecelakaan ini diduga kesalahan sopir bus karena mendahului kendaraan di depannya tanpa memperkirakan keberadaan dua pengendara motor.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Denpasar, 2 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

"Saat di lokasi (lokasi tabrakan), bus bermaksud mendahului mobil di depannya. Ternyata dari arah berlawanan ada dua sepeda motor."

"Bus coba mengerem tetapi tidak sampai dan akhirnya jatuh menindih kedua sepeda motor," ungkapnya, Minggu (12/2/2023), dikutip dari TribunJogja.com.

Seluruh Siswa Selamat

BERITA TERKAIT

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Kabupaten Garut, Satria Budi menjelaskan bus rombongan study tour SMPN 3 Garut berisi 98 siswa dan 9 orang guru.

Semua penumpang bus dipastikan selamat, meski ada sejumlah penumpang yang perlu dirawat karena mengalami luka-luka.

Diketahui, bus sempat terguling setelah menabrak dua pengendara motor.

"Kondisi semua rombongan Alhamdulillah aman, selamat, semoga bisa segera pulang ke Garut dalam keadaan sehat," terangnya, Minggu, dikutip dari TribunJabar.id.

Baca juga: Dibawa Menantu, Ini Kronologi Mobil Fortuner Iptu Abdul Rahman Alami Kecelakaan di Jakarta

Ilustrasi kecelakaan
Ilustrasi kecelakaan. Satu pengendara motor meninggal karena ditabrak bus pariwisata di Purworejo. (ISTIMEWA)

Dari 98 penumpang, 49 di antaranya dievakuasi dalam keadaan selamat, 33 penumpang dibawa ke balai desa terdekat dan 17 penumpang dirawat di RS Rizki Amalia, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Ia mengatakan kecelakaan berawal ketika bus pariwisata ingin mendahului mobil di depannya.

"Kemudian dari arah berlawanan ada kendaraan bermotor lalu terjadi tabrakan, pengendara motor tersebut diketahui meninggal dunia satu orang, kemudian satu orang penumpangnya dilarikan ke rumah sakit," jelasnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas