Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mayat Pria Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Bengawan Solo, Diperkirakan Usia 65 Tahun

Awalnya mayat itu telah diketahui warga saat mengapung di bawah Jembatan Sapen, Kedungupit, Sragen lalu warga melaporkan kejadian tersebut pada polisi

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Mayat Pria Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Bengawan Solo, Diperkirakan Usia 65 Tahun
ist
Ilustrasi mayat tenggelam - Warga dukuh Ngrejeng, RT 08, Desa Klandungan, Kecamatan Ngrampal, Sragen, Jumat (10/3/2023) dikejutkan penemuan mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan mengapung tepi aliran Sungai Bengawan Solo 

Laporan Wartawan Tribun Jateng Mahfira Putri Maulani

TRIBUNNEWS.COM, SRAGEN – Warga dukuh Ngrejeng, RT 08, Desa Klandungan, Kecamatan Ngrampal, Sragen, Jumat (10/3/2023) dikejutkan penemuan mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan mengapung tepi aliran Sungai Bengawan Solo.

Awalnya mayat itu telah diketahui warga saat mengapung di bawah Jembatan Sapen, Kedungupit, Sragen.

Warga lalu melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.

"Setelah melapor dari BPBD dan PMI Sragen menyusuri sepanjang aliran sungai dari Jembatan Sapen, kemudian sekitar pukul 09.00 WIB mayat ditemukan," kata Kasi Humas Polres Sragen Iptu Ari Pujiantoro mewakili Kapolres Sragen AKBP Piter Yanottama.

Korban lantas dievakuasi menggunakan ambulans rescue medic alfa 01 PMI Kabupaten Sragen dibawa ke instalansi forensik RSUD Sragen.

Ari mengatakan, korban dibawa ke RSUD Sragen untuk dilakukan pemeriksaan luar oleh dokter RSU disaksikan dari pihak kepolisian.

Baca juga: BREAKING NEWS: Mayat Pria Ditemukan Hanyut Terbawa Arus Banjir di Lahat

Berita Rekomendasi

"Korban dicek sidik jari untuk mengetahui identitas oleh tim Inafis Polres Sragen.

Ciri- ciri korban jenis kelamin laki-laki, umur sekitar 65 tahun.

Sejumlah relawan PMI dan BPBD Sragen ketika mengevakuasi mayat laki-laki tanpa identitas di tepi aliran Sungai Bengawan Solo tepatnya di Dukuh Ngrejeng, RT 08, Desa Klandungan, Kecamatan Ngrampal, Sragen, Jumat (10/3/2023)
Sejumlah relawan PMI dan BPBD Sragen ketika mengevakuasi mayat laki-laki tanpa identitas di tepi aliran Sungai Bengawan Solo tepatnya di Dukuh Ngrejeng, RT 08, Desa Klandungan, Kecamatan Ngrampal, Sragen, Jumat (10/3/2023) (PMI Sragen)

"Korban memakai celana pendek warna hitam dan kaos lengan pendek warna putih, tidak ditemukan identitas," terang Ari.

Ketua PMI Sragen Ismail Joko Sutrisno menyebut ciri-ciri lainnya rambut kepala korban botak dan sebagian rambut putih.

Korban diperkirakan meninggal lebih dari 3 hari. (uti)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Mayat Laki-laki Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Ngrampal Sragen

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas