Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Korban Kecelakaan Maut Tol Semarang-Solo, 8 Orang Tewas dan 5 Lainnya Luka

Berikut daftar korban kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo yang terjadi pada Jumat (14/4/2023). Dilaporkan 8 orang tewas dan 5 orang lainnya luka-luka

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Daftar Korban Kecelakaan Maut Tol Semarang-Solo, 8 Orang Tewas dan 5 Lainnya Luka
Kolase Tribunnews.com: Instagram.com/kabareboyolali dan TribunSolo.com/Tri Widodo
(Kiri) Detik-detik kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo dan (Kanan) Kondisi kendaraan yang terlibat kecelakaan. Beirkut daftar korban kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar korban kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo yang terjadi pada Jumat (14/4/2023).

Dilaporkan hingga saat ini sudah ada 13 orang menjadi korban kecelakaan.

Rinciannya, 8 orang tewas dan 5 sisanya menderita luka-luka.

Korban terluka masih mendapatkan perawatan medis di RSUD Pandan Arang Boyolali.

Simak korban kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo dihimpun dari TribunSolo.com.

Korban tewas

Baca juga: Polisi Sebut Tiga Kemungkinan Penyebab Kecelakaan Maut di Tol Semarang-Solo yang Tewaskan 8 Orang

1. Agus Kusnudin (40) asal Nganjuk

Berita Rekomendasi

2. Chayatin (87) asal Nganjuk

3. Sri Damayanti ( 39 ) belum diketahui

4. Heri Kusmiran (43) Grobogan

5. Yudi (43) asal Jambi.

Tiga orang korban tewas identitas belum lengkap.

Untuk identitas korban luka, yakni:

1. Tony Gunawan (40) asal Karawang

2. Melissa (14) asal Nganjuk

3. Sandi Tyas S (27) asal Tegal

4. Sudarto (52) asal Kendal

5. M Riskan Ardiyansah (21) asal belum diketahui.

Disclaimer data di atas masih bersifat sementara, tidak menutup kemungkinan ada pembaharuan dari pihak kepolisian maupun rumah sakit.

Baca juga: Korban Tewas dalam Kecelakaan Maut di Tol Semarang-Solo Bertambah, Kini Total Jadi 8 Orang

Penjelasan Polda Jateng

Kapolda Jateng meninjau lokasi kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo Boyolali, Jumat (14/4/2023).
Kapolda Jateng meninjau lokasi kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo Boyolali, Jumat (14/4/2023). (Dok.Humas Polda Jateng)

Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi memberikan penjelasannya perihal kecelakaan yang terjadi pada waktu Subuh tadi.

Dilaporkan, titik tempat kejadian perkara (TKP) tepatnya berada di KM 487+600, Gumukrejo, Teras, Kabupaten Boyolali.

Adapun insiden ini melibatkan delapan kendaraan.

"Dugaan penyebab kecelakaan ini adalah truk trailer pengangkut besi beton yang mengalami rem blong dan menabrak tujuh kendaraan yang sedang parkir di bahu jalan tol," terang Luthfi, dikutip dari TribunJateng.com.

Hingga kini pihak kepolisian masih melakukan pendalam untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan.

Sementara berdasarkan foto yang beredar, kecelakaan menyebabkan sejumlah kendaraan ringsek.

Bahkan ada truk trailer terguling di pinggir jalan tol.

Tampak juga sejumlah paket berserakan di tempat kejadian perkara.

Diketahui kecelakaan ini melibatkan dua trailer pengangkut mobil baru, trailer besi cor, truk tangki, boks ekspedisi, dan mobil elf.

Korban tewas mayoritas berada di elf.

Baca juga: Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Semarang-Solo: Sopir Truk Diduga Mengantuk hingga Rem Blong

Detik-detik kecelakaan

Kecelakaan maut di tol Semarang-Solo hari ini, Jumat (14/4/2023) di wilayah Kecamatan Teras yang melibatkan truk sebabkan 6 orang meninggal dunia.
Kecelakaan maut di tol Semarang-Solo hari ini, Jumat (14/4/2023) di wilayah Kecamatan Teras yang melibatkan truk sebabkan 6 orang meninggal dunia. (Sumber: TribunSolo.com)

Berdasarkan penelusuran Tribunnews.com, rekaman CCTV kecelakaan Tol Semarang-Solo sempat beredar di media sosial.

Sejumlah akun seperti @kabareboyolali membagikan video tersebut.

Dalam rekaman, terlihat sebuah truk tronton melaju di jalur A atau dari arah Semarang menuju Solo.

Truk tersebut langsung menabrak sejumlah mobil yang ada di depannya.

Diduga, truk pembawa besi cor beton hilang kendali lantaran rem blong.

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan)(TribunJateng.com/Iwan Arifianto)(TribunSolo.com/Anang Ma'ruf)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas