Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta-fakta Penemuan Mayat Dimutilasi dan Dicor di Semarang, Tercium Bau Busuk

Berikut fakta-fakta penemuan mayat yang dicor dan dimutilasi di Jalan Mulawarman Raya, Tembalang, Kota Semarang, pada Senin (8/5/2023).

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Nuryanti
zoom-in Fakta-fakta Penemuan Mayat Dimutilasi dan Dicor di Semarang, Tercium Bau Busuk
KOMPAS.COM/Muchamad Dafi Yusuf
Sesosok warga ditemukan tewas dimutilasi dan dicor di sebuah tempat usaha isi ulang galon di Tembalang, Kota Semarang. Berikut fakta-fakta penemuan mayat yang dicor dan dimutilasi. 

TRIBUNNEWS.COM - Warga Kota Semarang digemparkan dengan penemuan mayat yang tewas mengenaskan di Jalan Mulawarman Raya, Tembalang, Kota Semarang, Senin (8/5/2023).

Mayat tersebut ditemukan di tempat usaha isi ulang galon dan gas.

Korban yang bernama Irwan Hutagalung ditemukan tewas dengan kondisi tubuh dan kaki dicor.

Sedangkan kepala dan kedua tangan korban dimutilasi.

Para relawan yang mengevakuasi pun menyebut mayat korban ditemukan dalam kondisi tanpa kepala.

"Kepala sama tubuh sudah misah," ujar seorang relawan, dikutip dari Tribunjateng.com.

Baca juga: Detik-detik Penemuan Jasad Korban Mutilasi di Semarang, Dicor di Dalam Ruko Isi Ulang Galon

Berikut fakta-fakta penemuan mayat yang ditemukan dengan keadaan dimutilasi dan dicor di Semarang:

BERITA REKOMENDASI

Tercium Bau Busuk

Penemuan mayat yang dicor dan dimutilasi di Semarang tersebut ditemukan berawal tercium aroma busuk dari tempat usaha isi ulang galon dan gas.

Nico selaku warga sekitar mengatakan, tempat usaha tersebut sudah tidak buka sejak tiga hari yang lalu.

Awalnya dirinya pun tidak mencurigai karena pemilik usaha tersebut bukan warga asli daerah itu.

"Sudah tutup tiga hari sepertinya. Saya tidak curiga karena pemilik bisnis bukan asli orang sini," kata Nico, saat ditemui di lokasi kejadian, Senin, dikutip dari Tribunjateng.com.


Nico pun menuturkan para warga baru mengetahui terdapat mayat itu saat tercium bau busuk dari bangunan lokasi usaha tersebut.

"Baru pagi tadi warga mencium bau busuk," ujarnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas