Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puluhan Baliho Anies Baswedan di Jember Dirusak, Ini Tanggapan Nasdem

Baliho Anies Baswedan yang terpasang di wilayah Desa Wirowingso, Kecamatan Ajung, Jember, Jawa Timur, rusak.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Puluhan Baliho Anies Baswedan di Jember Dirusak, Ini Tanggapan Nasdem
TRIBUNJATIM.COM/IMAM NAWAWI
Baliho bergambar Anies Rasyid Baswedan Bakal Calon Preseden (Bacapres) 2024 dari Partai Nasdem di sepanjang jalan menuju Bandara Notohadinegoro Desa Wirowingso, Kecamatan Ajung Jember rusak, Senin (8/5/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Baliho Anies Baswedan yang terpasang di wilayah Desa Wirowingso, Kecamatan Ajung, Jember, Jawa Timur, rusak.

Baliho yang rusak tersebut terpasang di sepanjang jalan menuju Bandara Notohadinegoro.

Rusaknya baliho ini terjadi sehari setelah Anies lakukan safari politik di Jember pada Minggu (7/5/2023) lalu.

Mengutip TribunJember.com, ada sekira 20 baliho yang terpampang foto Anies rusak.

Kerusakan mulai dari sobek hingga dijebol.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Keuta Bidang Sayap DPD Partai Nasdem Jember, David Handoko Seto angkat suara.

Ia mengatakan, perusakan baliho tersebut dilakukan oleh pecundang sebagai bentuk teror.

Baca juga: Hadiri Haul Akbar di Jember, Anies Baswedan Kenang Karomah Habib Sholeh

Berita Rekomendasi

"Pelakunya sembunyi dari tanggung jawab. Dan perusakan baliho justru menandakan bahwa sosok Anies sulit diserang secara vulgar."

"Hal itu semakin menguatkan moral relawan dan partai pengusung untuk memenangkan Pilpres 2024 mendatang," tanggapnya, Selasa (9/5/2023).

Meski ada yang melakukan perusakan baliho, David mengatakan, relawan Anies Baswedan maupun Kader Nasdem di Jember tak takut untuk menghadapi pecundang tersebut.

Justru, menurutnya hal tersebut membuat pihaknya makin semangat untuk memenangkan Pilpres 2024 tahun depan.

"Karena kami bersama Anies tidak pernah takut menghadapi teror yang dilakukan siapapun. Terlebih lagi teror dari para pecundang yang bisanya sembunyi setelah merusak," Imbuh David.

David menambahkan, perusakan tersebut menurutnya adalah kesengajaan.

Terlebih, Anies berangkat menuju Jember menggunakan pesawat.

Bakal capres Anies Baswedan saat diajak foto selfie oleh para relawan dan simpatisannya di Jember, Sabtu (6/5/2023).
Bakal capres Anies Baswedan saat diajak foto selfie oleh para relawan dan simpatisannya di Jember, Sabtu (6/5/2023). (SURYA.CO.ID/Imam Nahwawi)

Baca juga: Ada Apa? Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo Bersamaan Kunjungi Jember Hari Ini dan Besok

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas