Aipda Paimbonan Tewas di Dalam Mobil, Polisi Temukan Senpi dan Luka di Kepala Korban
Polisi belum dapat mengungkap penyebab kematian Aipda Paimbonan. Korban ditemukan tewas di dalam mobil dengan luka di kepala.
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Kanit Paminal Polres Musi Rawas, Aipda Paimbonan ditemukan tewas di dalam mobilnya, Kamis (15/6/2023).
Jasad Aipda Paimbonan pertama kali ditemukan oleh warga yang melintasi areal helipad Agropolitan Center Desa Muara Beliti, Kecamatan Muara Beliti, Musi Rawas, Sumatra Selatan.
Warga tersebut kemudian melapor ke Pos Polantas Polres Musi Rawas.
Petugas kemudian mengevakuasi jasad Aipda Paimbonan ke RS Siti Aisyah Lubuklinggau.
Kabid Propam Polda Sumsel, Kombes Pol Agus Halimudin mengatakan ada luka di bagian kepala kanan Aipda Paimbonan.
Baca juga: Satu Jam Sebelum Ditemukan Tewas dengan Luka Tembak, Aipda Paimbonan Update Status Tentang Keluarga
Namun, ia belum dapat memastikan penyebab kematian Aipda Paimbonan karena masih dalam proses penyelidikan.
"Penyebab kematian belum bisa dipastikan, kami masih melakukan penyelidikan," paparnya, Jumat (16/6/2023), dikutip dari Sripoku.com.
Barang bukti yang diamankan yakni sanjata organik milik Aipda Paimbonan yang ditemukan di mobil.
Ia menambahkan kasus kematian ini akan ditangani Polres Musi Rawas karena Aipda Paimbonan bertugas di sana.
"Karena ini bukan kasus jadi bisa ditangani Polres Musi Rawas," tegasnya.
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi menjelaskan sejumlah tim gabungan yang terdiri dari Propam dan Irwasda Polda Sulsel mendatangi lokasi penemuan jasad Aipda Paimbona.
"Tim gabung turun ke lokasi mendalami kasus kematian anggota Polres Musi Rawas," tuturnya, Kamis (15/6/2023).
Baca juga: Ditemukan Tewas, Aipda Paimbonan Sosok Polisi Berprestasi & Pernah Dapat Penghargaan dari Kapolres
Setelah ada laporan dari warga, Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo langsung memerintahkan jajarannya memeriksa tempat kejadian perkara (TKP).
"Jadi perintah Kapolda untuk Propam dan Irwasda melakukan pengecekan terkait kematian Aipda Paimbonan," jelasnya.