Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

2 Pria di Gorontalo Ditemukan Meninggal di Cafe, Begini Keterangan Warga

Menurut warga sekitar, tempat penemuan 2 pria itu memang sebuah Cafe. Memang tidak terlihat seperti Cafe pada umumnya. 

Editor: Erik S
zoom-in 2 Pria di Gorontalo Ditemukan Meninggal di Cafe, Begini Keterangan Warga
Kolase Tribun Jabar
Ilustrasi - Herdi Bajele dan Heriyanto Uri, warga Kecamata Limboto, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo ditemukan tewas di sebuah tempat hiburan malam (cafe). 

TRIBUNNEWS.COM, GORONTALO-  Herdi Bajele dan Heriyanto Uri, warga Kecamata Limboto, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo ditemukan tewas di sebuah tempat hiburan malam (cafe).

Video penemuan dua pria itu beredar di sejumlah Whatsapp Grup (WAG) pagi tadi, Rabu (12/7/2023). 

Baca juga: Remaja Asal Surabaya Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya

Saat didatangi TribunGorontalo.com di lokasi, memang benar telah terjadi penemuan dua pria di lokasi tersebut. 

Saat ini, becak motor (bentor) yang digunakan oleh 2 pria tersebut telah dipasangi garis polisi. 

Menurut warga sekitar, tempat penemuan 2 pria itu memang sebuah Cafe. Memang tidak terlihat seperti Cafe pada umumnya. 

Sebab, bangunan berbentuk persegi panjang itu rupanya dulunya adalah sebuah gudang penyimpanan hasil panen petani. 

Namun kini informasinya telah dipakai sebagai Cafe. Tampak depan biasa saja, namun ternyata bagian dalam jadi tempat pesta miras. 

Berita Rekomendasi

Hingga kini, redaksi TribunGorontalo.com tengah mengejar konfirmasi dari pihak kepolisian terkait kasus itu. 

Namun tempat kejadian perkara (TKP) sudah diamankan oleh polisi dengan garis kuning.

Informasinya, 2 korban masing-masing bernama Herdi Bajele dan Heriyanto Uri yang merupakan warga Kecamata Limboto.

Kronologis

Ketiga pelaku ini diketahui sudah berada di Cafe Limboto tersebut sejak Selasa tengah malam, (11/7/2023). Tiba lebih dulu di Cafe adalah terduga pelaku dan kawan-kawannya. 

Baca juga: Remaja Belasan Tahun Ditemukan Tewas di Kebun Teh Pangalengan, Wajahnya Tertutup Pakaian

Lalu berselang sekitar 2 jam, 2 korban tiba di cafe tersebut. Tujuan para korban maupun terduga pelaku ke tempat ini adalah untuk bisa mengonsumsi miras sambil menikmati hiburan. 

Seperti biasa, baik terduga pelaku dan 2 korban menikmati hiburan sambil menengak minuman keras (miras) di tempat yang tak berizin itu. 

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas