Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aksi Sadis Penjual Soto Bunuh Pemilik Salon di Sragen, Pelaku Piting Leher Hingga Injak Perut Korban

Sari Ambarwati, pemilik salon Sary dibunuh pedagang soto di Kedawung, Sragen, Jawa Tengah. Motifnya pelaku sakit hati.

Penulis: Adi Suhendi
zoom-in Aksi Sadis Penjual Soto Bunuh Pemilik Salon di Sragen, Pelaku Piting Leher Hingga Injak Perut Korban
Kloase Tribunsolo.com/ Septiana Ayu Lestari
Yunus (47) pedagang soto pembunuh pemilik salon, Sari Ambarwati, di Kedawung, Sragen, Jawa Tengah. 

TRIBUNNEWS.COM, SRAGEN - Sari Ambarwati, pemilik salon Sary menjadi korban pembunuhan di Kedawung, Sragen, Jawa Tengah.

Korban dibunuh Yunus Saputra Sri Anggara (47), edagang soto yang berjualan di samping salon milik korban.

Terungkapnya kasus pembunuhan berawal saat saudara korban mendatangi Salon Sary milik korban, Jumat (11/8/2023) sekira pukul 10.30 WIB.

Saat ditemukan korban dalam kondisi tanpa busana tergeletak di lorong lokasi kejadian.

Selain itu, jasad pun dalam keadaan kaku.

Hasil autopsi, korban dipastikan korban pembunuhan karena ditemukan luka lecet dan lebam di leher, pundak, dada, dan kaki korban.

Baca juga: Pembunuh Wanita di Dalam Salon di Sragen Berhasil Ditangkap, Pelaku Tinggal di Sebelah TKP

Tak hanya itu, ada ceceran darah yang keluar dari mulut korban saat jenazah ditemukan.

Berita Rekomendasi

Melihat kejanggalan tersebut, polisi pun bergerak cepat menangkap pelakunya.

Pelaku berhasil ditangkap setelah polisi menemukan jejak kaki di tembok belakang salon milik korban.

Tak hanya itu, setelah penemuan jasad korban, pelaku tidak ada di rumah dan hewan peliharaannya pun tak diberi makan.

Akhirnya polisi pun menangkap pelaku di sebuah hotel di Semarang ketika hendak kabur ke Kalimantan.

Baca juga: Seorang Wanita di Sragen Ditemukan Tewas Tanpa Busana di Sebuah Salon, Diduga Korban Pembunuhan

Saat ditangkap, pelaku tidak bisa berkelit karena polisi menemukan barang bukti berupa perhiasan korban yang ada di tangan pelaku.

Dari penangkapan tersebut, polisi pun akhirnya mengetahui motif dan kronologis kejadian pembunuhan.

Kronologis Pembunuhan Pemilik Salon

Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam mengatakan sebelum melancarkan aksinya, Yunus terlebih dahulu memantau kondisi di sekitar lokasi.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas