Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Seorang Pria Meninggal Dunia Usai Minum Anggur di Pinggir Pantai Legian Bali

Berselang 30 menit mengonsumsi anggur merah, korban dikatakan tiba-tiba terjatuh ke depan dengan posisi tengkurap

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Seorang Pria Meninggal Dunia Usai Minum Anggur di Pinggir Pantai Legian Bali
net
Ilustrasi - Seorang pria bernama Galih mendadak meninggal dunia setelah minum anggur merah di pinggir Pantai Legian, Kuta, Bali bersama teman wanitanya bernama Intan Imaniar Mahdjani, Minggu (22/10/2023) dini hari 

Intan kemudian membalikkan badan korban dan mendengar nafas korban seperti mengorok. Intan dikatakan juga sempat meminta pertolongan kepada sejumlah orang di sekitar TKP.

Baca juga: Ciri-ciri Mayat yang Ditemukan Membusuk di Pinggir Kalimalang Bekasi Siang Tadi

Ketika diperiksa sekilas oleh salah satu orang di seputar TKP itu, orang tersebut menduga korban mabuk atau kelelahan. Intan kemudian melanjutkan minum bersama 4 orang lainnya yang berjarak 5 meter di sebelah utara TKP.

Berselang 20 menit, Intan meminta bantuan kepada salah satu laki-laki untuk memeriksa korban. Usai diperiksa denyut nadinya, lelaki tersebut tak dapat merasakan denyut nadi korban pada bagian pergelangan tangan maupun leher.

“Kemudian saksi melanjutkan minum bersama 4 orang lainnya di sebelah utara sekitar 5 meter dan kurang lebih 20 menit, saksi kembali minta tolong kepada salah satu cowok untuk mengecek korban.

Setelah dicek denyut nadi pada pergelangan tangan dan leher dibilang sudah tidak berdenyut, dan kemudian saksi dipeluk oleh salah satu perempuan yang diajaknya,” tutur Kasi Humas Polresta Denpasar.

Tak berselang lama, korban dikerumuni oleh pengunjung pantai yang kemudian disusul personel kepolisian. Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RSUP IGNG Ngoerah menggunakan ambulans BPBD.

AKP I Ketut Sukadi menerangkan, berdasarkan hasil pemeriksaan TKP oleh Tim Inafis Polresta Denpasar, tak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

Berita Rekomendasi

Diduga, korban meninggal dunia lantaran menderita sakit namun guna memastikan penyebab kematiannya, disarankan untuk melakukan autopsi.

“Nihil ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan. Diduga karena sakit. Untuk mengetahui lebih jelas kematian korban maka perlu dilakukan autopsi bedah mayat,” pungkas Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Minum Bersama Teman Wanita di Pantai Legian Kuta, Galih Mendadak Meninggal Dunia!

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas